Pep Guardiola Ancam Tinggalkan Man City, Ada Apa?
Secara tiba-tiba, manajer Manchester City Pep Guardiola mengancam akan meninggalkan klub yang ia tangani. Meski ia baru saja memperpanjang kontraknya sampai 2025.
Kabar ini sangat mengejutkan karena sebelumnya tidak ada desas-desus apa pun mengenai konflik di internal Man City.
Diketahui, pada November 2022 lalu Guardiola baru memperpanjang kontraknya di Man City hingga akhir musim 2025.
Pep sendiri sudah memoles tim ini sejak 2016 lalu. Ia menjadikan klub itu sebagai raksasa baru di Premier League. Bahkan, nyaris tidak ada yang mampu menyaingi kekuatan timnya.
Bahkan, Liverpool hanya mampu membayangi, tapi tak pernah menjadi pesaing sesungguhnya, khususnya di kompetisi domestik.
Guardiola telah mempersembahkan empat titel juara Premier League, satu kali Piaal FA, empat kali Piala Carabao, dan dua Community Shield. Satu-satunya trofi yang belum ia dapatkan hanya Liga Champions.
Dikutip dari BBC, Guardiola menyatakan bahwa dirinya akan meninggalkan klub yang ia besut meski sudah memperbarui kontraknya hingga 2025.
“Saya tidak akan menjadi seperti Sir Alex Ferguson atau Wenger (berlama-lama melatih sebuah klub). Kontrak itu hanya kertas. Saya memperpanjangnya karena saya merasa masih bisa melatih dengan baik,” katanya.
“Jika saya merasa ada sesuatu yang ‘tidak baik’ di klub ini, saya mundur secepatnya walau masih terikat kontrak,” tambahnya.
Meski tak menjelaskan apa yang ia maksud. Sesuatu yang tak baik adalah konflik internal di dalam Man City. Hanya saja, sampai saat ini belum ada rumor mengenai perpecahan di tubuh klub itu.
Advertisement