Pentingnya CCTV Sebagai Bukti, Inilah Jenis CCTV dan Fungsinya
Memasang CCTV ternyata bisa menjadi salah satu data valid. Pemecahan kasus janggal dalam penembakan sesama polisi juga mengalami kesulitan akibat CCTV yang rusak. Tak dipungkiri jika pemasangan CCTV juga penting di saat-saat genting, dan memang benar jika CCTV bisa membantu polisi dalam menggali data yang valid.
Tapi tahukah, jika CCTV memiliki beberapa jenis sesuai dengan fungsinya. Berikut ulasan mengenai jenis-jenis CCTV yang telah dirangkum oleh Ngopibareng.id.
Jenis-jenis Kamera CCTV
Inilah deretan jenis kamera CCTV sesuai masing-masing tipenya:
1. Kamera CCTV PTZ
Kamera PTZ adalah singkatan dari PAN TILT ZOOM. PAN adalah kemampuan kamera untuk bergerak ke kiri dan ke kanan, jadi kamera ini bisa bergerak ke kanan dan ke kiri, selain itu kamera ini juga bisa bergerak ke atas dan ke bawah.
Sedangkan ZOOM adalah kemampuan kamera untuk memperbesar gambar hingga beberapa kali lipat. Karena fungsinya itu, kamera jenis ini digunakan untuk memantau atau menyelidiki suatu daerah yang memiliki jangkauan yang luas seperti di Bandara atau area parkir outdoor dan lapang pandang kamera ini bisa dikendalikan melalui manual dan menggunakan controller.
2. Kamera CCTV Dome
Kamera CCTV ini disebut dome karena bentuknya yang seperti kubah, kamera ini bisa di posisikan di dalam ruangan, bentuk design kamera ini bertujuan agar arah dari kamera CCTV tidak terlihat tetapi untuk kameranya sendiri terlihat oleh kasat mata.
Dome kamera yang paling banyak dijual adalah kamera dengan tipe fix yaitu kamera yang hanya mengarah ke satu sudut ruangan dengan jangkauan fokus dan luas pandang yang macam-macam, bergantung dari spesifikasi lensa, namun selain jenis kamera dome yang fix, ada juga kamera dome yang dapat berputar dengan cepat “Speed Dome“ (dome camera yang memiliki kemampuan PTZ) namun harganya relatif mahal apabila dibandingkan dengan tipe kamera dome fix.
3. Kamera CCTV Bullet
Bullet camera atau CCTV Bullet jika dilihat dari segi lensa tidak jauh berbeda dengan dome, hanya bentuknya saja yang tak sama, biasanya lebih banyak di posisikan di luar ruangan daripada di dalam.
Jenis kamera ini bisa juga dipasang di luar ruangan, dan memiliki kelebihan tahan air. Bullet kamera dipasang di dinding atau langit-langit, juga termasuk kamera tipe fix dengan tujuan menangkap gambar dari area yang tetap terus menerus dan tidak dirancang untuk memiliki pan/tilt/zoom control, meskipun bisa saja dengan menggunakan alat tambahan.
4. Kamera CCTV Box
Kelebihan dari kamera CCTV Box adalah lensanya memiliki kemampuan ZOOM, biasa di posisikan pada bidang vertikal. Kekurangannya adalah kamera jenis ini membutuhkan pencahayaan yang cukup agar dapat menangkap gambar dengan jelas atau dapat menggunakan infrared dengan alat tambahan.
Namun lebih baik lagi apabila box camera dilengkapi dengan housing kamera apabila diposisikan di luar atau dalam jangkauan tangan. Biasanya, kamera ini digunakan untuk melihat plat nomor mobil di parkiran
5. Kamera CCTV Board
Kamera jenis ini sebenarnya bisa dibilang sebagai kamera CCTV tanpa casing, karena biasa digunakan untuk kepentingan khusus, seperti dalam pembuatan robot atau drone. Kamera CCTV Board ini juga terhubung ke komputer dengan resolusi macam-macam, selain itu biasanya board camera digunakan untuk aplikasi teleconference.
6. Kamera CCTV Day and Night
Keunggulan dari kamera tipe day atau night ini adalah dapat beradaptasi dengan berbagai kondisi cahaya baik itu sinar matahari langsung, backlight yang kuat, atau refleksi. Kamera CCTV jenis ini juga memiliki dynamic range yang luas, dan biasanya dipasang di lokasi dengan pencahayaan yang berlebihan atau di lokasi yang gelap sama sekali.
7. Kamera CCTV Spy
Kamera CCTV Spy jenis ini diperuntukkan agar dapat berkamuflase dan tidak disadari bahwa itu adalah kamera, Spy Cam ini memiliki banyak jenis dan rupa, bisa berupa pulpen, bros, hiasan dinding dan banyak lagi.
8. Kamera CCTV IP atau Network
IP cam adalah jenis kamera CCTV yang menggunakan jaringan komputer sebagai pengantar data Videonya, rata-rata IP cam memiliki tingkat resolusi gambar yang lebih tinggi dibandingkan kamera CCTV biasa.
Namun sebenarnya dalam Instalasi kamera jenis ini memiliki banyak syarat agar hasil yang didapat bisa optimal, mulai dari pemilihan kabel, kualitas jaringan dan kualitas hardware pendukung lainnya seperti HUB dan power supply.
Untuk jarak pun, gambar dan koneksi terbaik dari jenis CCTV ini hanya didapat dari tarikan kabel di bawah 100m, jika lebih dari itu sudah harus menggunakan HUB tambahan atau power yang lebih besar.
9. Kamera CCTV Wireless
Kamera CCTV Wireless sudah include wireless di dalamnya, bisa langsung dikonfigurasi dan dikoneksikan ke jaringan Internet via Wifi. Setelah selesai, video tersebut juga bisa langsung diakses. Tapi tidak semua kamera CCTV wireless ini berbasis IP, ada beberapa dari jenis kamera ini bisa juga menggunakan model alternatif lain dalam transmisi data.
10. Kamera CCTV HD (High Definition)
Kamera CCTV HD merupakan yang bisa dipasang baik itu secara indoor maupun outdoor, yang dimaksud HD tersebut lebih kepada kualitas gambar dari kamera tersebut. Tentu saja kamera dengan spesifikasi HD, kualitas gambarnya tidak perlu dipertanyakan lagi alias bagus.
11. Kamera CCTV Varifocal
Kamera CCTV jenis ini dilengkapi dengan lensa varifocal yang dapat disetting secara manual zoom dari area yang dimonitor oleh kamera tersebut tanpa mengubah titik fokus kamera.
12. Kamera CCTV IR (Infrared)
Umumnya, kamera CCTV sekarang sudah dilengkapi dengan Infrared, kamera jenis ini disebut juga dengan sebutan kamera night vision, karena mampu melihat dalam kondisi malam hari yang minim cahaya dengan bantuan dari lampu infrared.
Terdapat dua jenis Infrared yang biasa di gunakan pada kamera CCTV, yaitu IR LED biasanya berbentuk kecil dan IR LED ARRAY yang bentuknya besar. Jadi saat sensor kamera akan mendeteksi cahaya dalam jangkauannya yang minim atau tidak ada sama sekali, maka kamera akan menyalakan Infrared dan menghasilkan gambar hitam putih.
Manfaat Memasang Kamera CCTV
Benar adanya bahwa pemasangan kamera CCTV begitu penting, di antaranya:
1. Meningkatkan Keamanan
Umumnya, kebanyakan dari kita membeli kamera CCTV untuk meningkatkan keamanan seperti menjaga toko, menjaga rumah, dan beberapa tempat penting lainnya.
2. Merekam aktivitas lalu lintas
Kamera CCTV biasa juga digunakan oleh pihak kepolisian untuk mengawasi arus lalu lintas dan berbagai pelanggaran lalu lintas. Kemudian dapat dijadikan evaluasi wilayah mana yang sering kali terdapat pelanggaran lalu lintas.
3. Mengawasi kegiatan belajar di sekolah
Beberapa sekolah meningkatkan kualitas pembelajaran menggunakan kamera CCTV pada setiap kelas. Penggunaan CCTV pada lingkungan sekolah dapat berfungsi sebagai mengawasi siswa ketika ujian, mengawasi kegiatan belajar siswa, dan sebagainya.
4. Mengawasi kegiatan bekerja di kantor
Dalam dunia kerja selain untuk mengawasi keamanan kantor. Kamera CCTV juga dapat berfungsi untuk mengawasi para karyawan yang bekerja mulai dari kegiatan bekerja, aktivitas sehari–hari, dan sebagainya.