Pengurus Persebaya Adakan Syukuran di Wisma Karanggayam
Usai mengarungi musim kompetisi 2017, pengurus Persebaya Surabaya mengadakan tasyakuran di Wisma Karanggayam, Surabaya. Tujuan acara iniĀ guna menyambut kompetisi baru di musim 2018.
Dalam acara ini, turut dihadiri Wakil Walikota Surabaya Wisnu Sakti Buana, Direktur Persebaya Amatir, suporter hingga legenda Persebaya.
Menurut Direktur Tim Persebaya Amatir Saleh Hanifah, syukuran kali ini bertujuan untuk melepas progam tim amatir yang sudah diselesaikan.
"Semoga dengan terselenggaranya syukuran ini kita bisa sambut program di musim 2018 dengan baik dan bisa mencetak produk-produk yang profesional," ujar Saleh dalam sambutannya, Kamis 4 Desember 2018.
Selain itu, Saleh Hanifah mengatakan, dengan terbentukya tim amatir Persebaya dapat memberikan pemain yang berkualitas. Sehingga nantinya Bajol Ijo tak kesulitan mencari pemain yang sesuai dengan keingina pelatih.
"Semoga apa yang kita doakan hari ini menjadi barokah untuk Persebaya," ucapnya. (hrs)
Advertisement