Pengamat Dukung Komite Ad Hoc Suporter: Jangan Jadi Korban Tok!
Pengamat Sepak Bola yang juga mantan Pemain Timnas Indonesia, Ferril Raymond Hattu mendukung gerakan baru PSSI untuk membentuk Komite Ad Hoc Suporter.
Buah pemikiran Erick Thohir itu dikatakan merupakan langkah tepat karena suporter menjadi elemen penting dalam sepak bola nasional. "Suporter itu bagian dari stakeholder sepak bola, jangan jadi korban tok ae suporter," ungkap Ferril kepada Ngopibareng.id, Minggu 19 Februari 2023.
Menurutnya, pembentukan komite Ad Hoc ini memiliki urgensi yang besar. Sebab, suporter salah satu aspek penilaian kualitas kompetisi sepak bola nasional.
Kejadian Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang, kata Ferril, menjadi hal pilu yang tidak boleh terjadi lagi. Sebab, adanya sepak bola ini untuk mempersatukan bukan saling membunuh satu sama lain. "Ini urgent karena ada sekian banyak suporter dan klub. Ini harus diurus supaya bisa berjalan bersama dengan tidak saling mengganggu.
Komite ini diharapkan membuat regulasi yang mendidik agar suporter bisa lebih baik ke depannya. "Brutalisme dan vandalisme itu tidak boleh terjadi, kalau ada harus ditindak. Kalau ada yang ditindak, suporter juga tidak boleh marah karena ini lho salah. Harus diingat bahwa sepak bola ini alat pemersatu buka pembunuh orang lain," pungkasnya.