Pengadilan India Larang Petasan di Hari Diwali
Pengadilan lingkungan India, The Green Nasional Tribunal mengeluarkan perintah untuk melarang petasan, menjelang peringatan Hari Diwali, pada Sabtu 14 Agustus 2020. Larangan dikeluarkan lantaran buruknya kualitas udara memiliki dampak pada krisis Covid-19.
Pengadilan lingkungan yang memiliki kekuasaan seperti pengadilan pada umumnya itu, menyatakan jika larangan petasan di daerah dengan kualitas udara buruk berlaku hingga 30 November.
Larangan di Delhi, di mana kualitas udara masuk dalam tingkat parah selama 50 hari terakhir, akan berlangsung secara absolut. Sedangkan di tempatr lain mengizinkan petasan menyala selama satu jam, pada Sabtu 14 November.
Umumnya, jutaan petasan akan dinyalakan selama peringatan Diwali, Festival Lampu Agama Hindu. Namun praktik ini banyak dilarang karena memperburuk kualitas udara, terutama di wilayah Utara India yang terpapar kabut parah setiap musim dingin.
Polusi udara di India hampir hilang ketika negara tersebut menerapkan lockdown secara nasional. Namun setelah dilonggarkan, kualitas udara kembali buruk dan kasus terus bertambah.
Pada Minggu, Delhi melaporkan tambahan 7.750 infeksi baru sedangkan kualitas udara dalam tingkat parah selama sepekan terakhir. (Alj)
Advertisement