Pengacara Kasus 'Ikan Asin' Berguguran
Kasus ujaran ikan asin yang dilaporkan oleh Fairuz A Rafiq ke Polda Metro Jaya telah menetapkan mantan suaminya, Galih Ginanjar sebagai tersangka. Bukan cuma Galih, kepolisian juga menaikkan status saksi menjadi tersangka kepada Pablo Benua dan Rey Utami.
Ditetapkan sebagai tersangka tentunya membuat Galih Ginanjar mencari perlindungan hukum dengan meminta bantuan para advokat.
Galih Ginanjar disebut-sebut membawa 12 pengacara. Tapi setelah Galih Ginanjar ditahan, ada beberapa pengacara yang mengundurkan diri hingga tinggal 9 saja.
Pertama, Acong Latief yang terlebih dulu mundur. Dia tak ingin melanjutkan lagi perjuangannya membela Galih Ginanjar dengan alasan berseberangan pendapat dengan tim pengacara Galih Ginanjar yang lain. Mundurnya Acong Latief diikuti oleh dua pengacara lainnya. Ada apa dengan Galih Ginanjar?
“Kalau 12 itu kan waktu itu kan belum tanda tangan kuasa hukum. Baru kita foto-foto saja, diskusi saja. Terus kan ada 10, terus kan ada salah satu yang mengundurkan diri ya itu karena ada perbedaan pendapat saja sih antara dia dan lawyer satunya. Nggak ada masalah dengan aku dan Galihnya sih,” jelas Barbie Kumalasari, istri siri Galih Ginanjar.
Walaupun masih memiliki 9 pengacara, tetapi Barbie Kumalasari terlihat sendiri saja menangani kasus suaminya. Namun dia beralasan para pengacaranya masih sibuk dengan urusan lain, hingga dia mencoba membantu dengan cara yang diketahuinya.
“Lawyer masih. Cuma kan sekarang lagi pada keluar negeri, jadi ya sudah apa yang masih bisa aku handle sendiri ya aku handle,” ujar Barbie Kumalasari.
Selain kabar ditinggal pengacara, Galih Ginanjar disebut telah dikhianati sang istri dan pengacaranya. Beredar foto Barbie Kumalasari tengah berpegangan tangan dengan pengacara Galih Ginanjar, Rihat Hutabarat.
Menanggapi fotonya tersebut, Barbie Kumalasari pun menjelaskan alasannya. Saat itu, katanya, Rihat sengaja memegang tangan Barbie Kumalasari agar wanita yang mengaku sebagai pengusaha berlian dan advokat itu tidak banyak bicara.
"Jadi gini, kalau kemarin Bang Rihat sempet megang aku atau apa, aku itu tipe orang yang secara detail (dalam berbicara). Cuma karena ini masalahnya udah terlalu tajem ya, jadi dia (Rihat) itu ngejagain aku untuk udah jangan banyak bicara gitu," jelasnya.
Barbie Kumala juga menyebut pengacara suami sirinya itu kerap mengingatkannya untuk irit dalam memberikan keterangan pada publik.
Pasalnya, sejak kasus video viral ikan asin heboh, kehidupan pribadi Kumala pun mendapat imbas jadi sorotan publik.
"Kalau bicara pendek-pendek aja karena takutnya nanti digoreng sana goreng sini, kan sekarang melebar ke mana-mana ya. Dari tentang advokat lah tentang rumah lah, berlianlah ini ini ini, gitu," ungkap ibu satu anak itu.