Peneliti Malaysia Temukan Kondom Unisex, Ini Harganya
Ginekolog Malaysia menciptakan kondom unisex yang bisa digunakan oleh laki-laki atau perempuan. Kondom yang terbuat dari material medis untuk perawatan luka itu akan mulai dijual dengan harga sekitar Rp 50 ribu untuk setiap satu kantong berisi dua kondom.
Kondom Unisex
John Tang Ing Ching, penemu kondom unisex dari Malaysia menyebut jika kondom temuannya dilengkapi dengan perekat sehingga bisa menempel pada vagina atau penis, sekaligus melindungi area untuk proteksi ganda.
Perekat hanya menempel di satu sisi, sehingga kondom bisa dibalik dan digunakan untuk penis atau vagina.
Kondom temuannya dibuat dengan menggunakan bahan polyurethane, material yang sering digunakan pada pembalut luka transparan yang bersifat kuat sekaligus tahan air.
Harga Kondom
Menurutnya, kondom buatannya telah melampaui sejumlah uji klinis dan juga pengecekan sehingga akan tersedia secara komersial lewat laman perusahaan.
"Berdasar sejumlah tes yang kami lakukan, saya cukup optimis, dengan sedikit waktu, kondom ini akan menjadi barang berharga di antara berbagai metode kontrasepsi untuk mencegah kehamilan yang tak diinginkan atau penularan penyakit seksual," katanya dikutip dari abc.net.
Kondom Wondaleaf akan dijual dalam bentuk kantong, dengan masing-masing kantong berisi dua biji kondom. Harganya dibanderol sekita4 14.99 ringgit atau sekitar Rp 50 ribu, sedangkan harga rata-rata selusin kondom di Malaysia berkisar antara 20 hingga 40 ringgit. (Abc)