Pendukung Arsenal Ramai-Ramai Hujat Lichtsteiner
Arsenal mengalami kekalahan telak, 1-3, dalam lawatannya ke markas Manchester City di pekan ke-25 Premier League, Minggu 3 Februari di Etihad Stadium.
Pendukung Arsenal tampaknya memiliki pandangan tersendiri terkait siapa yang patut disalahkan atas hasil buruk ini. Ya, mereka menuding Stepan Lichtsteiner sebagai biang hasil minor tersebut.
Lichtsteiner dianggap sebagai orang yang bertanggung jawab atas dua dari tiga gol yang bersarang ke gawang Bernd Leno. Sebab, dua gol terakhir pemain Argentina itu tercipta dari sisi yang seharusnya dijaga bek tengah asal Swiss ini.
Keruan saja, para pendukung Arsenal langsung ramai-ramai menghujat Lichtsteiner di media sosial. Para netizen yang notabene fans The Gunners juga mempertanyakan Unai Emery yang lebih memilih Lichsteiner ketimbang Carl Jenkinson.
@SimonHep89 tweet: "Carl Jenkinson pemain yang lebih baik dua kali dibanding Lichtsteiner," tulisnya di akun pribadinya.
Sementara @SubuerbanGoonerChris menambahkan: "Bisakah kita semua mengakui bahwa Carl Jenkinson akan menjadi pilihan yang lebih baik daripada Lichtsteiner?"
Itu hanya dua contoh kalimat yang dilontarkan Gooners, sebutan fans Arsenal, dalam media sosial usai tim kesayangan mereka tumbang di tangan The Citizens. Masih banyak akun lain yang menyoroti buruknya penampilan Lichtsteiner di pertandingan ini.
Unai Emery tampaknya harus mendengar aspirasi pendukungnya setelah kekalahan menyakitkan ini. Minimal, pelatih Spanyol itu mencoba untuk memberi kesempatan pada Carl Jenkinson yang lebih muda dan cepat.
Advertisement