Pendatang dari Madura Wajib Rapid Antigen jika Masuk Situbondo
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo Jawa Timur mewajibkan rapid test antigen kepada pendatang dari Madura yang akan masuk Kota Santri –sebutan Situbondo-. Kebijakan ini diberlakukan menyusul melonjaknya kasus Covid-19 di Bangkalan Madura dalam tiga hari terakhir.
"Rapid test antigen kepada pendatang dari Madura, ini wajib dilakukan guna mencegah dan menekan penyebaran Covid-19 di Situbondo. Kebijakan ini sudah dikoordinasikan dengan Satgas Covid-19,” kata Bupati Situbondo Karna Suswandi, Rabu, 9 Juni 2021.
Untuk itu, dia meminta tiga rumah sakit milik pemerintah turun ke lapangan membantu puskesmas melakukan rapid test antigen kepada pendatang dari Madura. Terutama, rapid test antigen kepada penumpang kapal dari Madura yang tiba di Pelabuhan Feri Jangkar Situbondo.
"Rapid test antigen, ini diberlakukan untuk memastikan setiap pendatang yang masuk ke Situbondo terbebas dari Covid-19. Sehingga, kita bisa mengetahui pendatang membawa virus corona atau tidak," jelasnya.
Selain itu, Bupati Karna memerintahkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Situbondo mendukung penuh kegiatan ini. Mengingat, kebijakan wajib rapid test antigen kepada pendatang dari Madura, ini sangat penting dalam percepatan penanganan Covid- 19 di Situbondo.
”Saya memerintahkan kepada seluruh kepala OPD untuk berkoordinasi dengan semua unsur yang terlibat dalam percepatan penanganan Covid-19 di Kabupaten Situbondo. Ini agar tren Covid-19 di Kabupaten Situbondo terus melandai dan menurun,” pungkasnya.