Penanjakan Bromo Terbakar, BB TNBTS Tutup Pintu Masuk Wonokitri
Kebakaran hutan dan lahan (kathutla) masih terjadi di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS). Karhutla yang terjadi sejak 29 Agustus 2023, kini juga membakar hutan di View Point Penanjakan, Gunung Bromo.
“Kebakaran hutan terjadi pada View Point Gunung Penanjakan Kawasan Wisata Alam Bromo,” ujar Kepala Bagian Tata Usaha Bala Besar (BB) TNBTS, Septi Eka Wardhani, Senin 4 September 2023.
Karhutla yang terjadi pada View Point Gunung Penanjakan Kawasan Wisata Alam Bromo ini membuat BB TNBTS memutuskan untuk melakukan penutupan pintu masuk lewat Wonokitri, Pasuruan.
“Penutupan diberlakukan sejak Minggu 3 September 2023, pukul 18.00 WIB sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan,” ujarnya.
Meski pintu masuk ke kawasan Bromo via Pasuruan ditutup. Pengunjung masih bisa mengakses wisata alam ini melalui pintu masuk via Coban Trisula, Kabupaten Malang, Cemoro Lawang, Probolinggo dan Senduro, Kabupaten Lumajang.
“Batasan yang boleh dikunjungi adalah Lautan Pasir, Bukit Teletubbies dan Mentigen,” ujarnya.
Saat ini, petugas gabungan masih berusaha memadamkan kebakaran yang melanda kawasan TNBTS. Petugas gabungan ini terdiri dari BB TNBTS, TNI-Polri, Masyarakat Peduli Api (MPA) dan lain sebagainya.
“Mengimbau semua pihak untuk berhati-hati dan tidak membuat api di sekitar kawasan TNBTS mengingat sat ini kondisi cuaca sangat kering dampak dari musim kemarau panjang,” katanya.