Pemuda di Tuban Tewas Tertimpa Gawang Saat Bermain Futsal
Seorang pemuda di Kabupaten Tuban meninggal dunia usai tertimpa besi gawang saat bermain futsal di Lapangan Futsal Manunggal Sport Center Kelurahan Panyuran, Kecamatan Palang.
Korban diketahui berinisial AP 18 tahun warga Desa Tegalagung, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian setelah begian kepala korban mengalami luka parah.
Kasatreskrim Polres Tuban, AKP Gananta mengatakan, kronologi kejadian itu berawal ketika korban bersama temannya sedang bermain futsal. Saat itu, korban bermain sebagai kiper, Sabtu 7 Januari 2023 sekitar pukul 21.00 WIB.
"Saat main futsal korban sempat bergelantungan di tiang gawang, namun saat bergelantungan itu tiang gawang jatuh ke depan dan mengenai kepala korban," terang AKP Gananta, Senin 9 Januari 2023.
Kasat menjelaskan, atas kejadian itu pihak keluarga korban kemudian melaporkannya ke Polres Tuban. Selanjutnya petugas langsung mendatangi lokasi kejadian untuk memintakan visum dan melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Saat petugas datang, korban sudah dalam kondisi meninggal dunia," tandas AKP Gananta.
Selanjutnya, hingga saat ini petugas juga masih melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi-saksi, apakah dalam kejadian itu ada unsur kelalaian dari pihak pengelola lapangan futsal atau tidak.