Pemprov Jatim Lakukan Normalisasi Sungai Akhiri Banjir di Candi
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur mulai bergerak melakukan normalisasi di Sungai Kedung Peluk, Kecamatan Candi, Sidoarjo, Rabu 22 Januari 2025. Kegiatan ini dilakukan karena banjir masih melanda pemukiman warga sejak 15 Januari 2025 lalu.
Kegiatan ini diikuti langsung oleh Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono, Bupati Sidoarjo Subandi dan stakeholder terkait.
Adhy pun turut langsung turun menggunakan perahu untuk melihat kondisi sungai. Dari pantauan tersebut, terlihat memang banyak tumbuhan enceng gondok dan juga sampah yang membuat aliran air menjadi tidak lancar.
"Pertama, memang ini kali panjang sekali dan mengalir ke sini, ada pertigaan di sana yang sebelumnya ada sedimentasi. Tetapi kalau lebar kali yang tadinya lebar dengan adanya tumbuhan enceng gondok, kayu, sampah dan sebagainya itu mengurangi volume disamping sedimentasi," kata Adhy.
Untuk itu, ia mengaku, akan mengerahkan bantuan peralatan untuk mempercepat proses normalisasi sungai. "Kami harap debit air bisa lancar sedikit karena di tengah agak mandek kalau bisa lancar insya allah (banjir) di perumahan bisa berkurang," ujarnya.
Terkait perbaikan fasilitas sungai, Adhy mengatakan, selama itu dalam kewenangan pemprov maka akan segera diperbaiki. Namun, jika tidak akan dilakukan koordinasi sebelum mengambil langkah.
"Kalau persoalan perumahan ada yang tidak tertib aliran sungai, ada bangunan liar, Pak Bupati akan menertibkan. Ini sudah terjadi di Sawotratap tidak banjir lagi," pungkasnya.
Dikabarkan sebelumnya, BPBD Jatim mencatat bencana banjir di sejumlah desa di Kecamatan Candi sejak 15 Januari 2025. Selain kondisi sungai, banjir juga disebabkan curah hujan tinggi.
Advertisement