Pemkab Pasuruan Ajak Buruh Jalan Sehat di Hari Buruh Sedunia
Pemerintah Kabupaten Pasuruan turut memperingati Hari Buruh International atau yang popular dengan istilah May Day, dengan menggelar jalan sehat. Acara tersebut digelar di Lapangan Olahraga Desa Kepulungan, Kecamatan Gempol, Rabu 1 Mei 2019 pagi.
Wakil Bupati Pasuruan Abdul Mujib Imron melepas ratusan buruh plus warga sekitar, bersama Sekda Agus Sutiadji, dan beberapa anggota Forpimda, diantaranya Kapolres Pasuruan AKBP Rizal Martomo, Ketua Pengadilan Negeri Sri Sulastri, dan lainnya.
Dalam sambutannya, Wabup Mujib berterima kasih kepada para buruh di Kabupaten Pasuruan yang bukan hanya memberikan kontribusi di bidang industri saja, melainkan ikut peduli terhadap pelestarian lingkungan dan sosial kemanusiaan. Yakni penanaman seribu bibit pohon di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, serta pemberian santunan kepada korban tanah longsor di desa tersebut.
“Kami berterima kasih atas partisipasi dan kepeduliannya, baik pekerja maupun pengusaha terhadap lingkungan yang ditandai dengan penanaman 1000 bibit pohon di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen. Juga pemberian santunan kepada korban longsor di desa tersebut. Semoga semua yang saudara lakukan dicatat sebagai amal ibadah kepada Allah SWT, dan memberi kontribusi yang positif dalam rangka mewujudkan Kabupaten Pasuruan yang sejahtera, maslahat dan berdaya saing,” ujarnya.
Pemerintah Kabupaten Pasuruan mengajak kepada seluruh pekerja untuk sama-sama meningkatkan produktifitas kerja, mengembangkan kreatifitas dan inovasi. Terlebih keberadaan para buruh menurut Mujib adalah salah satu komponen yang mendukung pembangunan bangsa.
“Kami juga berharap kepada para buruh untuk terus mengembangkan performance pekerja agar lebih efektif, professional dan berdaya saing. Kita majukan daerah kita sendiri dengan melakukan hal positif, minimal bekerja dan berkarya di tempat kerjanya masing-masing,” tutur Wabup Mujib.
Sejauh ini, Pemkab Pasuruan terus berupaya untuk meningkatan kesejahteraan kaum pekerja. Beberapa upaya senantiasa dilakukan, lanjut Mujib, mulai dari penyiapan infrastruktur bagi mobilitas pekerja saat berangkat dan pulang kerja. Penciptaan kondisi dan keharmonisan hubungan industrial, hingga perlindungan ketenagakerjaan maupun fasilitasi terhadap pemenuhan hak-hak para pekerja.
“Saya ucapkan selamat Hari Buruh sedunia. Sesuai dengan temanya 'Together We Grow' yang artinya mari bersama-sama kita bangun negeri ini. Kita bangun Kabupaten Pasuruan dan membangun Indonesia,” sambung dia.
Sementara itu, gelaran acara jalan sehat dengan rute sejauh 3 km itu disemarakkan dengan senam aerobic, serta pengundian doorprize dengan hadiah utama 1 unit sepeda motor dan 1 tiket umroh. (emil)
Advertisement