Pemkab Malang Targetkan Populasi Sapi Potong dan Perah Naik
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang melalui program Inseminasi Buatan Beranak Empat Ratus Ribu Ekor Masyarakat Sejahtera atau Intan Berpatri Emas menargetkan populasi sapi potong pada 2023 naik.
Data terakhir jumlah populasi sapi potong di Kabupaten Malang sebanyak 243 ribu ekor. Ditargetkan pada tahun ini bisa meningkat hampir dua kali lipatnya.
“Sasarannya yaitu para peternak sapi potong dan sapi perah di Kabupaten Malang,” ujar Bupati Malang, Muhammad Sanusi pada Minggu 12 Februari 2023.
Sementara itu untuk jumlah populasi sapi perah di Kabupaten Malang mencapai 86 ribu ekor yang tersebar di 33 kecamatan. Output kebijakan ini nantinya juga adalah untuk perbaikan gizi untuk penanggulangan stunting.
“Dengan sasaran utama balita dan anak-anak dengan kondisi stunting, juga anak usia sekolah pada umumnya,” katanya.
Penanggulangan stunting tersebut kata Sanusi tertuang dalam program Gemar Konsumsi Produk Olahan Peternakan atau Gemari Pronak. Dengan cara membagikan makanan kaya protein kepada sasaran stunting.
“Ini kami laksanakan dengan cara membagikan produk olahan peternakan seperti daging, susu, dan telur,” ujarnya.
Sanusi menambahkan untuk menjalankan program ini pihaknya berkolaborasi dengan semua pihak mulai dari posyandu untuk sasaran balita dan tim penggerak PKK untuk sasaran sekolah.
“Jadi dalam hal ini peternak sebagai produsen, posyandu sebagai sasaran dan pihak kecamatan juga desa sebagai pelaku sekaligus simbol penggeraknya,” katanya.
Advertisement