Pemkab Blora Dorong Vendor Lokal Masuk E-Katalog
Pemerintah Kabupaten Blora Jawa Tengah bakal mengoptimalkan produk lokal dalam pengadaan barang dan jasa di instansi mereka. Caranya, dengan mendorong produk-produk lokal Blora masuk dalam katalog elektronik (E-Katalog).
Itu disampaikan oleh Wakil Bupati Blora, Tri Yuli Setyowati, dalam bimbingan teknis penyedia e-katalog lokal, di ruang pertemuan Sekretariat Daerah (Setda) Blora, Senin 11 Juli 2022.
Diikuti sekira 43 penyedia barang dan jasa lokal dalam sektor makan minum, alat tulis kantor, jasa kebersihan dan jasa keamanan, mereka diberi materi dan praktik penayangan produk di e-katalog lokal.
Pihaknya mendorong Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Blora mengoptimalkan penggunaan produk-produk loka. Dalam hal penyediaan barang dan jasa.
"Ini sudah program nasional terkait E-Katalog lokal, dan Blora tentu akan mendukung program tersebut,” ucapnya.
Mbak Etik, sapaan akrabnya, berharap dapat meningkatkan peluang para penyedia barang dan jasa dari Kabupaten Blora. Karena para penyedia barang dan jasa lokal bisa menayangkan produknya di E-Katalog lokal.
“Kami menginginkan UMKM yang ada Blora, penyedia barang dan jasa yang ada di Blora benar-benar bisa matching dengan kami. Apa yang pemerintah butuhkan panjenengan (penyedia barang dan jasa lokal Blora) bisa menyesuaikan,” harapnya.
Rencana itu diharapkan bisa terwujud. Sehingga 40 persen dari anggaran yang harus terserap dari produk lokal di Kabupaten Blora bisa dilakukan.
Diketahui, bimbang teknis penyedia e-katalog lokal tersebut merupakan tindak lanjut dari Inpres Nomor 2 Tahun 2020 Tentang Percepatan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri serta Keputusan Kepala LKPP Nomor 122 Tahun 2022 Tentang Tata Cara Penyelenggaraan Katalog Elektronik.
Advertisement