Pemilih Bertambah, 'Harga' Kursi Dapil di Bondowoso Naik
Jumlah suara kursi di masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil) untuk anggota DPRD Bondowoso pada Pemilu 2024 bertambah. Itu karena, pada masing-masing Dapil di Bondowoso terjadi penambahan pemilih pada Pemilu 2024.
"Kalau Pemilu 2019, masing-masing Dapil di Bondowoso, jumlah suara 16 ribu. Dengan bertambahnya pemilih, jumlah suara masing-masing dapil untuk Pemilu 2024 bertambah menjadi 17 hingga 18 ribu pemilih," kata Ketua KPU Bondowoso, Junaedi saat dikonfirmasi, Minggu, 2 Juli 2023.
Bertambahnya pemilih di masing-masing dapil tersebut, tambah dia, berdampak pada jumlah perolehan suara kursi di setiap dapil pada Pemilu 2024.
"Itu artinya, jumlah suara setiap kursi di masing-masing dapil bertambah. Atau boleh dibilang harga kursi di masing-masing dapil di Bondowoso pada Pemilu 2024 naik," tambahnya.
Namun, lanjut Junaedi, naiknya suara kursi di masing-masing dapil, tidak mengubah jumlah dapil dan alokasi kursi. Jumlah dapil dan alokasi kursi pada Pemilu 2024 tetap sama dengan Pemilu 2019, yakni 5 dapil dan 9 kursi di masing-masing dapil.
Pada Pemilu 2024, kursi mahal di Dapil 4, karena jumlah suara 18 ribuan lebih dan kursi paling murah di Dapil III, karena jumlah suara 17 ribuan. Jumlah suara masing-masing dapil itu dibagi sembilan kursi.
"Hasil pembagian, itu merupakan jumlah suara setiap kursi harus diraih caleg untuk lolos menjadi anggota DPRD Bondowoso periode 2024 - 2029. Penghitungan suara tetap metode webster atau sainte Lague," jelasnya.
Sementara itu, Komisioner Divisi Teknis KPU Bondowoso, Heniwati, menjelaskan, penataan lima dapil dan alokasi kursi masing-masing dapil di Bondowoso pada Pemilu 2024 sudah ditetapkan. Selain itu, telah digunakan dalam Pemilu 2019 serta memenuhi prinsip penataan dapil yang ideal.
"Jadi, penataan dapil di Bondowoso pada Pemilu 2024 tidak berbeda dengan Pemilu 2019, yakni lima dapil dengan alokasi sembilan kursi di dapil. Bedanya, jumlah suara kursi setiap dapil naik pada Pemilu 2024, karena pertambahan pemilih," terang Heniwati.