Pemerintah Serap 7000 Kilogram Bawang dari Petani
Surabaya: Perum Bulog Divisi Regional (Divre) Jawa Timur mengaku sudah melakukan penyerapan bawang merah dari petani, seiringnya anjloknya harga bawang merah di sentra produksi
Hal itu dikatakan, Kepala Bulog Divre Jatim Usep Karyana. "Kami sudah serap 7000 kilogram dari petani bawang di Jawa Timur," ujarnya saat dihubungi, Senin (6/6).
Sebelumnya, Menteri Pertanian Amran Sulaiman menyebutkan dalam sebulan terakhir harga bawang merah berada di kisaran Rp 11 ribu per kilogram. Padahal, normalnya sekitar Rp 15 ribu kilogram. Fenomena ini terjadi di beberapa wilayah di Jawa Timur. Di antaranya Solo, Brebes, dan Jawa Timur.
Usep Karyana mengaku sudah mengambil tindakan. Sekitar seminggu ini, pihaknya telah membeli sekitar tujuh ton bawang merah dari para petani di Jawa Timur. Ia juga memantau harga bawang merah di pasar yang sudah mengalami kenaikan. "Saya sudah beli bonggol askip dan konde askip sekitar Rp 17 ribu hingga Rp 18 ribu per kilonya," tuturnya.
Sesuai Permendag 63 Tahun 2016, pemerintah menetapkan harga acuan untuk jenis konde basah Rp 15.000 per kilogram, Rp 18.300 per kilogram untuk konde askip dan Rp 22.500 per kilogram untuk rogol askip.
Berdasarkan, data Kementerian Pertanian (Kementan), di tingkat petani khususnya di Pulau Jawa, harga bawang merah jenis konde askip dan rogol askip di bawah harga acuan pemerintah. (frd)
Advertisement