Pemkot Kediri Manfaatkan RSUD Gambiran Lama Sebagai Ruang Isolasi
Pemerintah Kota Kediri berencana memanfaatkan RSUD Gambiran lama di Jalan KH Wahid Hasyim, Kelurahan Bandar Lor, Kecamatan Mojoroto menjadi tempat isolasi.
"Kita sudah siapkan Rumah Sakit Gambiran lama sebagai tempat isolasi kalau nanti dibutuhkan. Kan beberapa hari lalu ada pengumuman instruksi dari Bu Menteri Luar Negeri agar WNI yang bekerja di luar negeri disuruh balik semua. Ya akan kita terima dan kita isolasi. Jadi, nanti kemungkinan terburuknya seprti itu," kata Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar, Selasa, 24 Maret 2020.
Lanjut Abu Bakar, persiapan mulai tenaga medis sudah disiapkan, termasuk lokasi. Bahkan, untuk antisipasi membludak, pihaknya akan minta rumah sakit swasta.
"Tempat sudah kita siapkan. Saat ini sudah dibersihkan. Tinggal pemasangan televisi aja. Tenaga medis juga sudah siap," katanya.
Abu Bakar menambahkan, hingga saat ini belum mengetahui persis jumlah warga Kota Kediri yang bekerja di luar negeri. Tapi, pemerintah sudah melakukan pendataan terhadap WNI yang bekerja di luar negeri.
"Data ada di Disnaker Kota Kediri. Prosedurnya nanti mereka tiba di Kediri akan kita tracking," ujarnya usai melakukan giat penyemprotan disinfektan.