Pemakaman Idang Rasjidi di TPU Kampung Kandang
Musisi Jazz kenamaan, Idang Rasjidi mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Azra, Bogor, Sabtu 4 Desember 2021 pukul 23.35 WIB. Ia mengembuskan napas terakhir di usia 63 tahun, setelah melawan penyakit yang dideritanya.
Pemilik nama lengkap Chaidar Rasjidi itu dimakamkan hari ini di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Kandang.
"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Telah berpulang insan kami terkasih: Chaidar 'Idang' Rasjididengan tenang di RS Azra, Bogor4 Desember 2021Pukul 23.35 WIB. Jenazah akan dimakamkan di TPU Kampung Kandang Unit Islam A1 Blad 15, hari ini, Minggu, 5 Desember pukul 11.00 WIB," tulis sang putra, Shadu Rasjidi lewat unggahan Instagram @shadu_rasjidi.
Dalam keterangan tersebut, Shadu Rasjidi juga meminta untuk agar orang-orang menahan diri untuk mengantar sang ayah ke peristirahatan terakhirnya.
"Dengan tidak mengurangi rasa hormat kami kepada teman teman, rekan musisi, sanak saudara untuk mendoakan insan terkasih dari kediaman masing-masing sesuai dengan peraturan pemerintah tentang pembatasan sosial Covid-19," tulisnya.
Namun, bagi yang ingin menyaksikan prosesi pemakaman, putra Idang Rasjidi sudah menyiapkan untuk live di Instagramnya.
"Untuk mengikuti acara secara keseluruhan dapat disaksikan secara online via IG @shadu_rasjidi yang akan dimulai pada pukul 10.30 WIB," lanjutnya.
Shadu Radjidi juga menambahkan cuaca terpantau hujan di area pemakaman. "Kami yg berduka, Kel Besar Chaidar 'Idang' Rasjidi. Kondisi cuaca terpantau: Hujan," sambung dia.
Mewakili keluarga, Shadu Rasjidi memohon agar dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya bila ayahanda memiliki kesalahan baik sengaja atau tidak. Serta meminta doa untuk mengiri kepergian Idang Rasjidi ke pangkuan Sang Khalik.
"Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau semasa hidup dan mohon doa agar mendapatkan tempat yang terbaik disisi Allah. Amin..," ucap dia.
Ucapan Duka Cita
Kabar Idang Rasjidi meninggal dunia tak hanya menyiratkan duka mendalam bagi keluarga, tetapi juga kalangan musisi Tanah Air, penggemar, dan juga netizen. Di Twitter, banyak dari mereka yang menyampaikan belasungkawa dan melantunkan doa agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya.
"Innalillahi Wa Inna Ilaihi Raaji’uun. Selamat jalan Oom Idang Rasjidi. Doaku semoga Oom Idang beristirahat dengan tenang di sana. Udah nggak sakit lagi. You’re a legend and forever will be," tulis musisi Andien Aisyah.
"Innalillahi wa Innalillahi rojiun,turut berduka du ,selamat jalan om Idang," tulis gitaris Stevi Item.
"Innalilahi wainailaihi rojiun… turut berduka cita," tulis Andy /rif
"Duuu.. Turut berduka cita ya..semoga bapak damai di sisi Allah SWT," tulis Thopati
"Innalilahi wainailaihi rojiun turut berduka cita..insyaallah Husnul khotimah aamiinn," tulis penyanyi Audy Item.
"RIP Om Idang Rasjidi. Inget bgt dulu sering bolak balik ke rumah beliau utk diskusi & belajar khususnya ttg musik jazz. Selamat jalan, legend," cuit netizen.
"Innalillahi wa innailaihi raji'un. Selamat menempuh 'kehidupan' yang baru Om Idang Rasjidi. Semoga Allah limpahkan ampunan, rahmat dan kemuliaan di tempat terbaik di sisiNya. Al Fatihah.. Palms up together," kicau salah satu penggemar Idang Rasjidi.
"Inalillahiwainailahirojiun. Selamat Jalan Musisi Jazz legendaris Bang Idang Rasjidi," timpal yang lainnya.
Penyakit Komplikasi
Semasa hidup, Idang Rasjidi bergulat melawan penyakitnya. Saat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Azra Bogor, Idang Rasjidi bukan saja melawan sakit diabetes melitus tapi juga asam urat, ginjal, pengapuran punggung, kekurangan albumin, dan protein.
Dikutip dari Wikipedia, Idang Rasjidi dikenal dengan kemampuannya bermain piano sebagai suara satu. Sementara, vokalnya sebagai suara dua dengan bunyi berbagai alat musik seperti truimpet, trombone, dan perkusi.
Advertisement