Peluang Juara Persebaya Menipis
Persebaya Surabaya membuang peluang besar untuk dapat bersaing merebut gelar juara Liga 1 2021/2022. Pasalnya, pada laga pekan ke-31 hanya mendapat satu poin setelah ditahan imbang 1-1 oleh Barito Putera di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin 14 Maret 2022 malam.
Kegagalan tersebut membuat peluang Bajol Ijo sangat kecil. Pasalnya, perolehan poin Persebaya yang saat ini di posisi keempat dengan 59 poin terpaut jauh dengan Bali United di posisi pertama dan Persib Bandung di posisi kedua yang sama-sama mengoleksi 66 poin.
Namun, Bali United masih memiliki peluang menambah poin apabila berhasil menahan imbang atau mengalahkan Arema FC malam nanti.
"Tentunya kami semakin berat karena pertandingan nanti apabila Bali menang tertutup peluang kita untuk juara. Jadi tergantung hasil Bali lawan Arema," ungkap Pelatih Persebaya, Aji Santoso.
Karena itu, Aji mengaku, realistis untuk merebut peringkat kedua atau ketiga dengan melibas tiga pertandingan sisa. Yakni melawan Persib Bandung, melawan Bali United dan melawan Borneo FC.
"Paling penting sekarang bagaimana akhir pertandingan bisa maksimal. Kami fokus tiga pertandingan terakhir, kami berusaha maksimal entah gelar juara masih ada atau tidak tapi kita berusaha maksimal," aku mantan Pelatih Persela Lamongan itu.
Walau begitu, Aji Santoso mengatakan, dirinya sudah menjawab target yang dipasang Manajemen Persebaya yakni masuk lima besar.
"Pertama dari awal saya ditarget minimal di lima besar sudah pasti terpenuhi karena tim di bawah Persebaya tidak bisa mengejar sampai 58. Borneo maksimal 57 kalau menang semua. Namun, saya ingin melebihi target manajemen," pungkasnya.
Advertisement