Pelatih Timnas U-19 Minta Masyarakat Tak Gaduh Soal Egy
Timnas Indonesia U-19 yang berencana menanggil Egy Maulana Vikri untuk gabung dalam skuad Garuda Muda di Piala AFF 2018. Pemain Leicha Gdanks (Polandia) itu hingga kini belum terlihat bergabung.
Melihat pemain 19 tahun itu belum bergabung, banyak yang menanyakan soal Egy. Namun pelatih Indra Sjafri mengatakan timnya tak bergantung pada satu pemain tersebut.
"Soal Egy sudahlah jangan memecah pemain lain hanya soal satu pemain, yang penting sekarang kita tunggu saja kapan dia pulang dan bergabung di kita," kata Indra.
Indra juga nenyampaikan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk tidak selalu menanyakan Egy di Timnas Indonesia. Karena hal itu dapat memecah konsentrasi pemain lain.
"Jangan memecah konsentrasi pemain lain dengan nama Egy. Kita jalani dengan pemain yang ada dulu," katanya.
Namun menurut Indra, meski tanpa Egy timnya sudah bisa tampil bagus. Apalagi ketika menghadapi Laos kemarin, Timnas U-19 mampu nemang dengan skor 1-0.
"Soal Egy itu hanya keberhasilan orang Indonesia, tanpa Egy kita tidak masalah, dan sebetulnya tim ini kita siapkan untuk Timnas Senior," ujarnya. (hrs)
Advertisement