Pelatih PSM Waspadai Kebangkitan Persik
PSM Makassar mewaspadai kebangkitan Persik Kediri saat kedua tim terlibat bentrok di pekan ke-8 Liga 1 2022/2023 di Stadion Brawijaya, Kediri. Pasalnya, meski saat ini Persik terperosok di dasar klasemen sementara, pelatih PSM Bernardo Tavares meyakini hal itu tak mencerminkan kualitas permainan Persik sesungguhnya.
"Kalau kita lihat posisi mereka di klasemen sekarang, tidak mencerminkan kualitas yang mereka punya sebagai sebuah tim. Kalian bisa lihat permainan Persik melawan Bali United. Bali United kesulitan mengalahkannya. Juga saat lawan kami di Piala Presiden, Persik lebih banyak memiliki peluang dari pada kami saat itu," puji pelatih PSM, Bernardo Tavares.
Selain itu, Persik Kediri sekarang ditangani oleh pelatih baru asal Portugal Divaldo Alves yang dinilainya memiliki kemampuan mumpuni dalam melatih tim.
"Kami tidak tahu taktik seperti apa yang mereka mainkan nanti. Tetapi pastinya ia akan membawa ide atau filosofi baru dalam tim ini. Tentunya motivasi pemain bisa sampai 200 persen. Pertandingan besok akan menjadi laga yang seru " pungkas pelatih berkepala plontos itu.
Meski saat ini kondisi timnya sedang bagus karena baru saja mengalahkan tim kuat Persib Bandung 5-1, ia ingin para pemainnya tetap rendah hati.
Selain itu, ia berharap wasit dapat memimpin pertandingan secara fair play, tidak memihak baik kepada Persik maupun PSM Makassar.
"Memimpin pertandingan dengan sebaik baiknya," kata pelatih berusia 42 tahun itu.
PSM saat ini berada di posisi ke-3 klasemen Liga 1 2022/2023. Benardo Tavares berhasil mengantarkan timnya meraih lima kemenangan dari enam laga yang telah dilakoni. PSM juga belum tersentuh kekalahan.
Laga ini merupakan debut bagi Divaldo Alves sebagai pelatih kepala Persik. Masyarakat Kediri menaruh harapan besar pada pelatih yang pernah mengantarkan Persebaya 1927 meraih posisi runner up Liga Primer Indonesia (LPI) itu.
Divaldo juga diharapkan segera mampu mengatrol Persik keluar dari papan bawah klasemen sementara Liga 1 musim ini.
Mampukah Divaldo mengakhiri paceklik kemenangan Persik? atau justru Tavares yang berhasil melanjutkan tren positif PSM? Patut kita tunggu laga Persik vs PSM yang akan berlangsung di Stadion Brawijaya Kediri malam nanti, pukul 20.30 WIB.
Advertisement