Pelatih Persik Puji Skill Joanderson dan Rohit Chand
Pelatih Kepala Persik Kediri Javier Roca menilai, Joanderson sosok pemain bagus dan berharap pemain depan asal Brazil ini mampu membawa Persik bisa memenuhi target.
"Dia pemain bagus. Sejak awal kita rekrut dia, kita sangat menaruh harapan bisa membawa tim lebih baik," kata pelatih asal Chile tersebut, Rabu 08 Juni 2022.
Selain memiliki naluri menyerang, Joanderson juga memiliki skill yang mumpuni dalam bertahan.
"Dia punya skill bagus sebagai pemain depan dan belakang. Dengan begitu, kita bisa mengeksplor pemain sayap nantinya," kata Javier Roca.
Selama ikut berlatih, Joanderson tidak mempunyai kendala komunikasi dengan pemain Persik lainnya .
"Komunikasi sudah aman. Sebab selama ini para pemain Persik sangat kompak. Jadi dia sebenarnya sudah bisa beradaptasi," katanya.
Selain memberikan penilaian terhadap kemampuan pemain depan, Roca juga memuji kepada pemain gelandang asal Nepal, Rohit Chand.
"Rohit sudah paham karakter permainan Liga Indonesia. Fokus kita hanya membantu dia agar lebih bisa beradaptasi dengan tim, bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya," katanya.
Sebelum bergabung bersama Persik Kediri, Rohit Chand pernah memperkuat Persija Jakarta selama kurang lebih 8 musim.
Pemain berusia 30 tahun ini dianggap ikut berjasa mengantarkan Persija Jakarta juara Liga 1 2018. Di samping itu, ia juga pernah terpilih sebagai pemain terbaik.
Advertisement