Pelaku Penusuk Ketua MUI Kecamatan di Banyuwangi Ditangkap
Kurang dari enam jam, polisi berhasil membekuk pelaku penusukan Ketua MUI Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi. Pelaku diketahui bernama Darmanto, 36 tahun. Pelaku berasal dari Ogan Komering Ulu Timur yang sudah memiliki KTP, Dusun Rejoagung, Desa Sumberagung Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi.
"Tersangka berhasil kita tangkap lebih kurang dari kejadian lima sampai enam jam," jelas Kapolresta Banyuwangi, Kombespol Nasrun Pasaribu, Jumat, 18 Desember 2022.
Pelaku, lanjutnya ditangkap di sekitar terminal Jajag, Desa/Kecamatan Gambiran, Banyuwangi. Diduga pelaku hendak kabur ke kampung halamannya dengan menumpang kendaraan umum.
"Yang bersangkutan rencananya akan melarikan diri keluar kota tapi masih kebingungan biaya karena tidak memiliki uang," jelasnya.
Penangkapan dilakukan Tim Resmob Polresta Banyuwangi bersama Unit Reskrim Polsek Pesanggaran dan Forum Pimpinan Kecamatan Pesanggaran. Saat ditangkap, pelaku sedang berada di salah satu warung.
Untuk penanganan kasus ini, rencananya akan dilakukan di Polsek Pesanggaran. Namun menurut Nasrun, proses penyidikan akan di-backup penuh Satreskrim Polresta Banyuwangi.
"Tetap didampingi dari Polresta Banyuwangi untuk penanganannya," tegasnya.
Sebelumnya, Ketua MUI Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi KH Affandi Musyafa diserang seseorang pada Jumat dinihari. Pelaku penyerangan diduga merupakan salah satu santrinya.
Akibat serangan itu, Pengasuh Pondok pesantren Al-Hidayah itu mengalami luka robek pada bagian pinggang kiri dan dagunya (sebelumnya disebut bagian leher). Saat ini KH. Affandi Musyafa menjalani perawatan di rumah sakit Al Huda.
Advertisement