Pelajar SD-SMP Kota Surabaya, Bersihkan Sampah Pantai Kenjeran
Surabaya: Ribuan pelajar SD-SMP Kota Surabaya, pada Selasa (28/2), lakukan kegiatan membersihkan sampah di kawasan pantai Kenjeran. Kegiatan ini dilakukan bertepatan dengan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN).
"Saya senang bisa ikut bersih-bersih di pantai ini," kata salah seorang siswa SD Hangtua 6 Surabaya Baim saat bersih-bersih di Pantai Kenjeran.
Baim dan teman-temannya memunguti sampah plastik yang berserakan di tepi pantai. Ia mengaku ini merupakan pengalaman pertama memungut sampah di tepi pantai. "Ini pengalaman, semoga nanti bisa ketemu pak wapres (wakil presiden)," terangnya.
Hal senada juga dikatakan linda, siswi SMKN 5 Surabaya. Ia mengaku senang bisa berpartisipasi di acara memperingati Hari Peduli Sampah Nasional yang pertama kali digelar di Kota Surabaya. "Apalagi ini acaranya di taman baru Suroboyo. Sekalian foto-foto di sini. Senang pokoknya," katanya.
Sekretaris Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, Aditya Waskita, mengatakan terpilihnya Surabaya sebagai lokasi peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2017 dikarenakan besarnya komitmen Pemkot Surabaya dalam pengelolaan sampah.
Paramater tersebut dapat diukur dari beberapa inovasi yang dilakukan, serta prestasi Kota Surabaya yang telah beberapa kali meriah penghargaan Adipura dari pemerintah pusat.
"Ke depan yang perlu lebih dibenahi adalah meningkatkan kesadaran masyarakat, serta mengurangi penggunaan sampah non organik seperti kemasan minuman dan makanan," terangnya. (hrs)