Pelajar Hanyut di Pulau Merah Banyuwangi Ditemukan Tak Bernyawa
Dn, 12 tahun, pelajar asal Desa Sumbergondo, Kecamatan Glenmore, Banyuwangi yang terseret ombak pantai Pulau Merah akhirnya ditemukan. Bocah malang itu ditemukan tim SAR gabungan tidak jauh dari pantai tempatnya hanyut dalam kondisi tidak bernyawa, Selasa, 24 Januari 2023.
“Alhamdulillah ananda Dn yang hilang kemarin sore sudah berhasil ditemukan,” jelas Kapolsek Pesanggaran, Banyuwangi, AKP Basori Alwi
Basori menjelaskan, pencarian korban sudah dilakukan sejak Selasa dini hari. Tim SAR gabungan yang terdiri dari Life Guard Pulau Merah, warga sekitar, Polisi, TNI, melakukan penyisiran untuk mencari keberadaan korban.
Ada yang melakukan penyisiran di sekitar pantai, ada juga yang naik perahu untuk mencari korban di sekitar perairan. Pihak keluarga juga ikut melakukan pencarian. Bahkan pihak sekolah tempat korban menimba ilmu juga turut membantu proses pencarian. “Akhirnya korban ditemukan sekitar 100 meter dari lokasinya hanyut,” jelasnya.
Setelah ditemukan jasad korban langsung dievakuasi ke Puskesmas terdekat untuk visum. Pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi pada korban. Penolakan dibubuhkan dalam surat pernyataan yang dibuat korban. Keluarga menganggap kejadian itu sebagai musibah.
“Jenazah korban sudah kami serahkan pada pihak keluarga untuk dimakamkan,” tegasnya.
Seperti diketahui, Dn bersama empat temannya yang lain berenang di sekitar Pantai Pulau Merah sekitar pukul 15.00 WIB Senin, 23 Januari 2023. Mereka berenang bukan di kawasan utama Pantai Pulau Merah. Sehingga mereka tidak terpantau oleh petugas Life Guard Pulau Merah. Diduga mereka sengaja melakukan ini untuk menghindari pembelian tiket masuk.
Pada saat mereka sedang mandi dan berenang, tiba-tiba air dan ombak laut mulai membesar. Sehingga mereka terbawa arus ke tengah. Anak-anak yang seluruhnya masih usia SMP itu tidak bisa menyelamatkan dirinya.
Melihat kejadian itu, anggota life guard wisata Pulau Merah segera melakukan pertolongan. Mereka berjibaku untuk menyelamatkan anak-anak tersebut. Namun hanya empat anak yang berhasil ditolong dan diselamatkan tim Life Guard. “Sementara Dn tidak tertolong,” bebernya.