Pejabat Dilempari Sepatu, Anekdot Bush Menegangkan dan Lucu
George Bush saat menjadi Presiden AS pernah dilempari sepatu oleh orang. Ketika itu, ia dengan cepat merundukkan kepala mengelak.
Lalu George Bush pun berkata: "Sepatu ini berukuran 6:30".
Sontak. Seluruh ruangan meletak suara tawa para hadirin.
Pemandu acara CCTV Tiongkok Cui Yong-yuan dalam sebuah ceramahnya di Sekolah Partai Komunis Tiongkok tingkat sentral secara khusus memberi contoh mengenai pelemparan sepatu yang dialami mantan Presiden Bush itu.
Sang pemandu acara mengatakan: "Jika di antara pemimpin kita yang ada di sini mengadakan kunjungan ke luar negeri juga telah dilempari sepatu oleh orang, Anda akan berkata apa?"
Di dalam semua jawaban mereka, jawaban seorang pemimpin tingkat menteri paling baik. Ia mengatakan: "Kalau ada orang melempari aku sepatu, aku segera akan berkata, sepatu ini Made in China!"
Catatan Muasal Kisah
Pada 2008, memang ada kejadian menimpa George Bush ketika melakukan kunjungan ke Irak.
Ketika itu, Bush diterima dengan baik oleh Perdana Menteri Irak Nuri Kamal al-Maliki. Keduanya melakukan pertemuan untuk membicarakan stabilitas keamanan di Irak. Juga termasuk rencana penarikan seluruh tentara AS dari Irak pada akhir 2011.
Usai berdialog, Bush dan al-Maliki menggelar konferensi pers di Kantor Perdana Menteri di Baghdad. Keduanya mengungkapkan hasil perbincangan mereka ke publik.
Namun tak disangka, tiba-tiba sebuah sepatu meluncur ke arah Bush. Adalah wartawan Irak, Muntader al-Zaidi yang secara cepat berdiri dan melemparkan sepatu tersebut sambil mengucapkan sumpah serapah.
"Ini hadiah dari Irak. Ini ciuman perpisahan dari kami untuk Anda. Teriak koresponden al-Baghdadia tersebut, yang langsung melemparkan sepatunya ke Bush.
Seperti dimuat New York Times, untung Bush sigap menggeser badan untuk menghindari sepatu yang hampir menyosor ke wajahnya.
Belum puas sampai di situ, meski pengawal kepala negara sudah bersiap menangkapnya, jurnalis berusia 28 tahun tersebut mengulangi aksinya. Sambil mengucap kecaman. "Ini dari janda dan anak yatim tak berdosa yang tewas di Irak," ujar dia. Pelaku pun kembali melemparkan sepatu ke Bush.
Lemparan kedua juga meleset. PM al-Maliki mencoba menghadang sepatu. Bush juga berusaha menghindar.
Saat itu juga, al-Zaidi langsung dibekuk, ditendang dan dipukuli aparat keamanan. Jurnalis itu menangis. "Dia meraung sejadi-jadinya seperti wanita," kata Mohammed Taher, reporter media Afaq yang juga berada di lokasi.
PM Irak al-Maliki langsung mencoba menghangatkan kembali suasana dengan guyonan terkait sepatu tersebut. "Ukuran sepatu itu kira-kira 10 ya," ujar dia, yang direspons dengan gelak tawa oleh orang-orang di sekitar.
Advertisement