3.505 Dawet Berbahan Ikan Lele Pecahkan Rekor MURI
Pemerintah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, menyelenggarakan acara pemecahan rekor MURI. Yakni penyajian 3.505 cup dawet berbahan ikan lele. Momen ini merupakan bagian dari upaya untuk mendongkrak minat masyarakat agar mau mengkonsumsi ikan.
Kegiatan ini diselenggarakan di lapangan Balai Desa Pranggang, Kecamatan Plosoklaten. Acara ini turut dihadiri Arumi Bachsin, istri Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak didampingi Bupati Kediri Haryanti Sutrisno, Muhammad Gunawan Saleh selaku Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur serta para pejabat lainya.
Dalam sambutanya Arumi Bachsin mengatakan, konsumsi ikan sangat penting untuk kesehatan. Menurutnya, ikan mengandung protein yang sangat tinggi jika dibandingkan daging hewan lainya.
“Protein ikan lebih muda diserap, bahkan juga mengandung omega 3 yang dinilai sangat baik untuk perkembangan otak anak-anak,” demikian penjelasannya.
Tidak hanya diperuntukan bagi anak, ikan juga bermanfaat bagi kesehatan jantung. Bagi ibu hamil yang sering mengkonsumsi ikan bisa untuk mencegah stunting atau gangguan pertumbuhan pada bayi.
"Sangat baik untuk perkembangan otak anak, selain itu baik juga bagi orang dewasa bagi kesehatan jantung. Seperti ikan patin, ikan ini merupakan salah satu ikan terbaik dalam menjaga kesehatan jantung," terang Arumi Bachsin yang juga menjabat sebagai ketua Forum Peningkatan konsumsi Ikan Nasional (Forikan) Jawa Timur
Lebih lanjut, mantan artis ini memaparkan temuan data yang dia punya tentang Kabupaten Kediri. Menurutnya, ‘Kota Santri’ itu termasuk salah daerah yang masyarakatnya tidak begitu banyak mengkonsumi ikan.
"Kediri itu banyak banget PR (pekerjaan rumah). Konsumsi ikan hanya 18,59 kilogram (kg) per orang per tahun. Jadi satu tahun rata-rata satu orang di Kediri makan ikan hanya 18,59 kg,” ungkap wanita 26 tahun itu.
Kenyataan ini, lanjut Arumi Bachsin, menyadarkan kita ternyata pekerjaan rumah masih banyak. Mulai dari budidaya ikan guna memastikan suplainya ke masyarakat hingga kesadaran ibu-ibu menyediakan ikan setiap hari di meja makan di rumahnya.
Meski konsumsi ikan di Kabupaten Kediri jumlahnya masih belum memenuhi harapan, namun Arumi Bachsin optimis masih bisa ditingkatkan lagi ke depannya.
"Kalau bukan kerja keras dari masyarakat semangat dari masyarakat target 3.505 cup dawet lele tidak akan mungkin tercapai," tuturnya.
Advertisement