Paus Fransiskus Ajak Umat Kristen Berdoa Hadapi Corona
Paus Fransiskus meminta seluruh umat Kristen di dunia untuk untuk menghadapi pandemi virus corona atau Covid-19, dengan kesatuan doa, belas kasih dan kelembutan.
"Di masa-masa sulit ini, selagi umat manusia gemetar karena ancaman pandemi, saya ingin mengusulkan kepada semua umat Kristen agar bersama-sama kita mengangkat suara kita ke surga," kata Paus Fransiskus seperti diberitakan Vatican News, Rabu 25 Maret 2020.
Paus Fransiskus secara khusus mengajak komunitas Kristen dan para pemimpin gereja-gereja Kristen untuk bersama-sama memanjatkan ‘Doa Bapa Kami’.
Doa Bapa Kami merupakan doa yang diajarkan oleh Yesus Kristus kepada murid-murid-Nya.
Paus Fransiskus juga mengumumkan bahwa pada 27 Maret mendatang, dirinya akan memimpin acara doa dan Sakramen Kudus di depan Basilika Santo Petrus pada pukul 18.00 waktu Roma.
Menurut laporan Universitas John Hopkins, Eropa menjadi benua yang paling parah dilanda pandemi virus corona. Eropa mengalahkan Asia dengan 98.748 kasus dan 3.570 kematian. Wabah corona ini pertama kali muncul di Wuhan, China pada Desember tahun lalu.
Terbaru, putra tertua Ratu Elizabeth II sekaligus ahli waris takhta Kerajaan Inggris, Pangeran Charles, dilaporkan positif corona.
Saat ini Putra Mahkota bergelar Prince of Wales tersebut sedang menjalani karantina di Skotlandia.
Sedangkan istri Charles, Camilla yang mempunyai gelar Duchess of Cornwall, juga mendapat pemeriksaan Covid-19, dan hasilnya negatif.
Advertisement