Pasca Kebakaran, TP Mal Tetap Beroperasi, Kecuali TP 5
Tunjungan Plaza mal (TP) tetap beroperasional seperti biasa, pasca kebakaran yang melanda TP 5 pada Rabu,13 April 2022.
"Tetap buka seperti biasa, kecuali TP 5 masih dalam pembersihan," ujar Direktur Marketing Pakuwon Group selaku pengelola TP, Sutandi Purnomosidi, Kamis, 14 April 2022.
Menurut Sutandi, di samping itu dilakukan penataan ulang dan pembersihan, pihak pengelola juga menunggu hasil penyelidikan tim Labfor Polda Jatim.
Seperti diketahui, area TP 5 yang menjadi pusat kebakaran disiram air dengan volume besar. Ini untuk proses pembasahan pasca kobaran api. "Masih dibersihkan setelah kurang lebih 9 jam disiram air terus menerus," kata Sutandi.
Diberitakan sebelumnya, Tunjungan Plaza 5 (TP) terbakar. Peristiwa kebakaran terjadi pada Rabu, 13 April 2022 petang. Sebagian karyawan dan pengunjung berusaha menyelamatkan dari kobaran api.
Sementara, akibat kebakaran lalu lintas dari Jalan Basuki Rahmat menuju Jalan Embong Malang macet total.
Pemkot Surabaya mengerahkan 28 unit mobil Pemadam Kebakaran (PMK), 3 diantaranya unit Bronto Skylift.