Partai Buruh Optimis Bisa Ikut Pemilu 2024
Partai Buruh optimis bisa mengikuti kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) pada 2024 mendatang. Mereka menyebut hanya kurang beberapa hal yang perlu dipenuhi hingga bisa diresmikan.
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Ketua Exco Partai Buruh Surabaya, Nuruddin Hidayat. Dia mengatakan, pihaknya bisa lolos verifikasi untuk mengikuti Pemilu yang digelar 2024, nanti.
“Kita optimis partai buruh bisa lolos verifikasi sehingga dapat berkontestasi dalam pemilu 2024,” kata Nuruddin, ketika ditemui di depan Kantor DPRD Jatim, Sabtu, 14 Mei 2022.
Saat ini, kata Nuruddin, Partai Buru telah membentuk kepengurusan di 35 kabupaten/kota di Jawa Timur (Jatim). Dari daerah tersebut, total sudah ada 25.000 anggota yang sudah terdaftar.
“Ya ini kita lagi berupaya secara nasional seluruh indonesia. Di Jatim dari 38 kabupaten/kota, kita sudah ada 35. Keanggotaan pun kita sudah mencapai 25 ribu,” jelasnya.
Meski demikian, menurut Nuruddin, ada beberapa hal yang perlu dilengkapi dalam proses verifikasi. Beberapa diantaranya, kantor tetap, jumlah keanggotaan, dan kepengurusan.
“Tiga hal itu penting. Lainnya administratif seperti domisili, rekening, bakesbangpol (Badan Kesatuan Bangsa dan Politik) ini kan administratif,” ucapnya.
Nuruddin mengungkapkan, sempat ada beberapa pihak yang kontra dengan didirikannya kembali Partai Buruh. Namun, mereka tetap berkomitmen mendukung pergerakan para buruh.
“Sempat juga awal-awal seperti itu (kontra). Menurut saya dinamika, tapi belakangan meskipun tidak tergabung dalam Partai Buruh tapi berkomitmen akan mendukung pergerakan,” ujar dia.
Oleh karena itu, Nuruddin optimis Partai Buruh dapat membawa aspirasi para pekerja hingga ke parlemen. Ia pun membedakan dengan partai politik yang tidak berdasarkan kepentingan masyarakat.
“Kita optimis karena buruh ini terakumulasi hatinya, puncaknya itu disahkannya UU Omnibus Law. Kita menilai partai politik yang ada saat ini tidak merepresentasikan kepentingan rakyat,” katanya.
Sebelumya, ribuan massa Partai Buruh memadati depan Kantor DPRD Jawa Timur (Jatim), pada hari ini. Aksi tersebut, untuk memperingati Hari Buruh atau May Day sekaligus menunjukan berdirinya Partai Buruh.
Ribuan massa yang memadati depan Kantor DPRD Jatim sejak pukul 13.00 WIB tersebut mengenakan kaos seragam berwarna oranye dengan bertuliskan Partai Buruh di bagian depan.
Dalam aksi kali ini, para buruh tak menggunakan mobil komando sebagai tempat berorasi. Namun mereka tampak mendirikan satu panggung besar di depan Kantor DPRD Jatim.
Di atas panggung tersebut, beberapa orator tidak hanya menyampaikan orasi-orasi, tapi juga memainkan sejumlah lagu. Di sisi lain, ribuan peserta aksi tampak berkumpul di depannya.
“Partai Buruh ini sebagai alat untuk kita bisa masuk ke parlemen. Agar kita bisa suarakan keresahan-keresahan kita, keresahan masyarakat,” kata salah satu orator.