Parade Baca Puisi di Rumah Budaya Rakyat
Para wartawan senior berparade membaca puisi di acara silaturahmi dan halal bihalal komunitas Wartawan Usia Emas (Warumas) di Rumah Budaya Rakyat, Jl Karang Menjangan 21 Surabaya, Rabu 10/5 2023.
Yang menarik, tokoh wartawan senior Jatim, HM Yousri Raja Agam, membaca geguritan (puisi bahasa Jawa) dengan cukup fasih. Penerima anugerah Press Card Number One (PCNO) dari PWI Pusat itu juga menceritakan pengalamannya saat awal mula berprofesi sebagai jurnalis. Sedangkan Dr Eko Pamuji, Sekretaris PWI Jatim yang juga Sekjen JMSI (Jaringan Media Siber Indonesia) Pusat membaca puisi “Biarin” karya Yusdhistira Ardi Nugraha.
Warumas merupakan komunitas wartawan senior berusia di atas 50 tahun yang menaruh minat khusus terhadap karya puisi. Sejak pertama berdiri, tahun 2021, sudah menerbitkan 3 judul buku antologi puisi karya anggota Warumas. Buku ke-3 “Wartakan Kemanusiaan Kutulis Puisi”, dirilis bulan Maret 2023 lalu di Balai Wartawan Jawa Timur. Dan saat ini sedang bersiap untuk menerbitkan buku Antologi Puisi ke-4 bertema pariwisata Jawa Timur.
Dalam acara halal bihalal tersebut hadir sebagian besar anggota Warumas dan secara bergantian membaca puisi, antara lain: Imung Mulyanto, H.Karyanto, Achmad Pramudito, Aming Aminoedhin, Arieyoko, Sasetya Wilutama, Rokim Dakas, Kris Maryono, Toto Sonata dan Nurkhasanah Yulistiani. Selain parade baca puisi, juga dimeriahkan penampilan dagelan ludruk The Luntas oleh Robert Bayoned cs.
Rumah Budaya Rakyat yang juga markas grup ludruk milenial “The Luntas Indonesia” merupakan tempat nongkrong alternatif yang cukup nyaman. Selain sajian tontonan ludruk anak muda, juga bisa menikmati aneka menu kuliner yang tersedia.