Parade Aset Doni Salmanan Disita Bareskrim Polri, Disoraki Warga
Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri menyita sejumlah aset milik affiliator aplikasi Quotex Doni Salmanan yang jadi tersangka penipuan hingga judi online. Warga yang melihatpun beramai-ramai mengabadikan momen tersebut melalui ponsel masing-masing hingga viral di media sosial.
Awalnya, pihak kepolisian sita rumah Crazy Rich Bandung di kawasan elite Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat. Di parkiran rumah itu terdapat dua mobil Porsche berwarna biru muda.
Lalu sitaan yang lainnya yang diangkut berupa Kawasaki Ninja H2, Kawasaki ZX10 R, Ducati Super Legera, dan motor mahal lainnya yang kerap diperlihatkan Doni Salmanan di media sosialnya
"Iya (disita di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat)," ujar Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Kombes Reinhard Hutagaol sambil melampirkan foto mobil Porsche Doni Salmanan disita.
Mobil Porsche itu awalnya dikeluarkan dari rumah Doni Salmanan. Selanjutnya, mobil mewah itu dibawa dengan truk (towing) berwarna biru. Kemudian, foto lain polisi menyita sejumlah motor gede (moge) milik Doni Salmanan. Reinhard menjelaskan ada belasan motor yang disita.
"Detil menyusul. Ada beberapa mobil, belasan motor," ucapnya.
Sebelumnya, Bareskrim Polri menetapkan Doni Salmanan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan hingga tindak pidana pencucian uang (TPPU) platform Quotex. Polisi menyita ponsel hingga akun YouTube Doni Salmanan.
Selain itu, polisi juga menyita bundel mutasi rekening, bukti transaksi deposit, hingga flashdisk berisi file video yang diunduh dari YouTube King Salmanan.
Di sisi lain, netizen yang menyaksikan parade penyitaan aset Doni Salmanan berharap perlakuan yang sama diterapkan kepada para pelaku korupsi di Indonesia.