Pandu HW, Wadah Pengkaderan Perwira Muhammadiyah
Ketua Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) Muhammad Afnan Hadikusumo, mengatakan, Hizbul Wathan (HW) sebagai gerakan kepanduan pertama di Indonesia. HW adalah wadah pengkaderan perwira. Dari rahimnya lahir tokoh pahlawan nasional yang gigih dalam berjuang.
“Gerakan Kepanduan HW sebagai gerakan kepanduan pertama di Indonesia telah melahirkan tokoh-tokoh bangsa yang memiliki keteladanan, dan perjuangan dengan penuh keikhlasan membangun serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” tutur Afnan Hadikusumo dalam keterangan Selasa, 22 Desember 2020.
Pada usianya yang telah lebih dari satu abad, Pandu HW diharapkan terus merawat dan meneguhkan gerakan kepanduan yang cinta damai, persaudaraan, sopan-santun, dan perwira.
Tahniah milad Pandu HW juga disampaikan oleh Budi Setiawan, Ketua Lembaga Penangulangan Bencana (LPB) PP Muhammadiyah. Budi berharap seiring bertambahnya usia, HW memiliki ciri khas yang membedakannya dengan gerakan kepanduan lain.
“Gerakan kepanduan itu mempunyai sifat keterbukaan, kedepan itu harus menjadi satu ciri dari gerakan kepanduan Hizbul Wathan,” tuturnya
Sementara itu, terkait dengan tema milad ke 102 Pandu HW, “Meneguhkan Kepanduan, Cinta Perdamaian dan Persaudaraan, Sopan Santun dan Perwira”. Tema tersebut harus menjadi inspirasi setiap kader HW dalam melaksanakan tugas, serta tidak meningalkan nilai-nilai kemanusiaan.