Pamit dari LYLA, Naga Gabung ADA Band
Kebersamaan Indra Sinaga atau Naga dengan LYLA band harus berakhir. Sang vokalis memutuskan cabut dari LYLA band setelah hampir 14 tahun berkarya bersama.
Pengumuman pengunduran diri Naga ditulis di akun Instagram pribadinya, Kamis 23 Januari 2020, disertai unggahan foto para personel LYLA band.
"Melalui tulisan ini, saya sampaikan bahwa akhirnya saya memutuskan mengundurkan diri dari band ini," demikian kata Naga dikutip dari dari Instagramnya.
Keputusan ini cukup mengejutkan bagi fans LYLA band. Namun, Naga sudah berpikir secara matang sejak setahun lalu. Ia menyatakan bahwa ia akan resmi mundur dari LYLA band pada 31 Januari 2020.
"Alasannya karena saya merasa sedang tidak satu visi dalam hal bermusik dengan LYLA band untuk saat ini," ungkap pria 36 tahun itu.
Tak butuh waktu lama 'nganggur', nama Naga langsung diumumkan sebagai vokalis ADA band yang baru. Ia menempati posisi Donnie Sibarani yang meninggakan posisinya sebagai vokalis band yang terkenal dengan lagu Manusia Bodoh itu sejak 2017 lalu.
Dika, selaku bassist ADA Band mewakili teman-temannya, sejak saat Donny Sibarani mundur, ADA Band selalu tampil dengan vokalis 'cabutan'.
Termasuk Naga yang pada April 2019 beberapa kali membantu penampilan ADA Band. Di situ, para personel ADA Band merasakan kecocokan dengan Naga.
"April kita main di Palembang, saya, Marshal, dan Adi, kita kayak ngerasain feel in love. Kayak pacaran, tapi dia sudah ada yang punya," kata Dika.
Sampai di beberapa panggung selanjutnya, mereka memberanikan diri menawarkan Naga untuk menjadi vokalis ADA Band. Namun, saat itu, Naga tidak memberikan jawaban.
Sampai akhirnya, Naga memutuskan mundur dari Lyla.
LYLA band pertama kali meluncurkan karya di tahun 2008 dengan meluncurkan album bertajuk Yang Tak Terlupakan. Setelah itu berlanjut dengan Lebih Dari Bintang (2010), Dengan Hati (2013), Dunia Sempurna (2014) dan Gak Romantis (2015).
Lyla juga pernah merilis album kompilasi bertajuk Dunia Sempurna di tahun 2014.
Sedangkan ADA band awalnya didirikan oleh Suriandika Satjadibrata, Ibrahim Imran (Baim), Krishna Balagita, Iso Eddy H dan Elif (Eel) Ritonga. Namun di tengah perjalanan karirnya grup ini mengalami banyak pergantian personel.
Grup musik yang melejit melalui tembang-tembangnya seperti Masih, Manusia Bodoh dan Karena Wanita ini bertahan dengan personelnya Suriandika Satjadibrata, Marshal Surya Rachman, dan Aditya Pratama. Tahun 2003, Baim hengkang dari grup untuk bersolo karir. Kemudian posisi vokalis diisi oleh Donnie Sibarani.
Namun Donnie Sibarani keluar dari grup ini pada 2017, dengan alasan ingin bersolo karir dan pelayanan di gereja.
Advertisement