Pameran Wedding The Vow with Hilton, Persiapkan Pernikahan Impian
Situasi pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini, membuat tatanan kehidupan sedikit berubah. Begitu juga dalam perayaan pesta pernikahan.
Pesta pernikahan yang biasanya bisa dirayakan dengan banyak orang, mungkin saat ini lebih memungkinkan untuk dirayakan dengan sedikit orang (intimate wedding).
Untuk memenuhi kebutuhan akan pernikahan di masa pandemi ini, hotel Hilton di Indonesia berkolaborasi dengan Weddingku mengelar pameran pernikahan bertajuk "The Vow with Hilton".
Wedding Open House
Acara ini pun juga digelar di hotelĀ DoubleTree by Hilton Surabaya. Sebelumnya acara ini sudah ditayangkan secara virtual mulai 21 hingga 24 Juli, lalu pada 25 hingga 27 digelar acara wedding open house.
"Acara ini digelar virtual karena kondisi pandemi, tapi bila ingin melihat secara langsung bisa datang ke hotel kami," ujar
General Manager DoubleTree by Hilton Surabaya, Chris Roberts, Sabtu, 26 Juni 2021.
Menurut Chris, bisnis wedding tidak akan pernah mati, sebab setiap mungkin sudah memiliki rencana pernikahannya.
"Dalam kondisi pandemi ini, mungkin mereka akan menikah secara intimate terlebih dahulu. Tapi bila kondisi memungkinkan bisa saja mereka mengelar pesta pernikahan yang lebih besar," imbuh Chris.
Mewujudkan Keindahan Surabaya
Di sisi lain, Handajani Rahaju Director Catering & Event mengatakan, hotelnya yang terletak di jantung Kota Surabaya, tepatnya Jl.Tunjungan juga memiliki 6 lokasi untuk wedding dari mulai intimate wedding hingga acara wedding yang lebih besar.
"Kami memiliki grand ballroom dengan kapasitas 1200 tamu, atau junior ballroom dengan kapasitas 300 tamu. Tunjungan Grand Ballroom yang berlokasi di lantai tiga, dapat diakses melalui escalator maupun lift, ballroom ini didesain tanpa pilar dana tap yang tinggi," terang perempuan yang akrab disapa Jani ini.
Pasangan yang lebih suka suasana lebih santai dan ingin berbaur langsung dengan tamu dapat memilih lokasi semi-outdoor hotel yaitu teras luar Executive Lounge atau Cloud 22 Rooftop Bar.
Tentu saja, lokasi paling ikonik dari hotel ini adalah 360 Degrees Function Room, ruang serba guna pertama dan satu-satunya di Surabaya yang dapat berputar 360 derajat. Dengan pemandangan indah seluruh kota Surabaya menjadi latar mereka.
"Selain tempat kami juga menyiapkan menu makanan mulai prasmanan internasional, masakan bertema Indonesia, Chinese Peranakan, dan Western, tetapi juga dapat menikmati menu andalan hotel," tutupnya.
Advertisement