Pakde Karwo Luncurkan Buku lagi
Tak banyak seorang Gubernur menulis sebuah buku. Apalagi meluncurkannya. Dipublish sedemikian rupa agar diketahui visi, misi, dan capaiannya pembangunan yang dikawalnya selama menjabat sebagai Gubernur.
Nah, Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, atau yang begitu lekat dengan sapaan Pakde Karwo, adalah salah satu yang tak banyak dari para Gubernur di Indonesia yang menulis buku itu sekaligus mempublishnya.
Dihadiri banyak akademisi, banyak pengamat, Wakil Gubernur Jawa Timur Gus Ipul, para pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, media massa dan masyarakat, Pakde Karwo meluncurkan buku berjudul "Pembangunan Jawa Timur Berkeadilan dan Berdaya Saing".
Tak ada yang tak memuji lahirnya buku yang kesekian ini. Bahkan, tak sedikit pengamat ekonomi pembangunan yang mengatakan bahwa buku ini layak dan wajib menjadi referensi perkulihan di perguruan tinggi, pegangan para dosen dan referensi pendidikan apapun dan siapa pun. Selamat Buat Pakde Karwo. (idi)