Pacar Sule Gadis Bule 22 Tahun
Kabar komedian Sule punya pacar tengah hangat dibicarakan netizen di media sosial. Hal itu dipicu oleh foto unggahan Sule yang menggenggam tangan seorang wanita, diduga pacar baru komedian bernama Entis Sutisna ini.
Dalam keterangan fotonya, Instagram @ferdinan_sule, ia menuliskan bahwa dirinya sedang sangat bahagia dalam bahasa Inggris. "Im so happy."
Namun sayangnya, entah mengapa Sule buru-buru menghapus fotonya tersebut. Ayah empat anak ini tampaknya tak ingin buru-buru mempublikasikan hubungannya ke media.
"Ini mungkin karena saya sepakat sama dia, tidak boleh untuk kasih tahu dulu untuk saat ini, jadi biar surprise," kata Sule dikutip dari Channel YouTube Starpro Indonesia, Jumat 4 Januari 2019.
Ayah penyanyi Rizky Febian ini mengaku sudah mengenal wanita tersebut cukup lama. Namun benih-benih cinta antara keduanya baru muncul belakangan ini. "Dari matanya udah lama, turun ke hatinya yang belum lama ini," kata Sule.
Saat ditanya soal rencana pernikahan, Sule mengaku sudah ada gambaran soal pernikahan keduanya kelak. Ia mengaku ingin mengadakan pernikahan secara sederhana.
Sementara itu, gosip yang beredar di media sosial, gadis yang tengah dipacari Sule bernama Naomi Zaskia. Gadis 22 tahun ini keturunan Bali dan Jerman. (yas)
Advertisement