Pacar Perusak Motor Saat Ditilang Dapat Gratis Ojek Online
Perusahaan transportasi berbasis teknologi Grab Indonesia akan menggratiskan biaya perjalanan selama sebulan bagi perempuan yang muncul dalam video perusakan sepeda motor yang viral di media sosial.
Hal ini diungkapkan Grab melalui cuitan di akun Twitter resmi mereka. "Tolong kasih tau ke mbaknya, kita bakal kasih gratis naik Grab selama sebulan. Please twitter, do your magic!" tulis Grab Indonesia.
Tolong kasih tau ke mbaknya, kita bakal kasih gratis naik Grab selama sebulan. Please twitter, do your magic! https://t.co/As22umejI6
— Grab Indonesia (@GrabID) February 7, 2019
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, video Adi Saputra yang merusak sepeda motor dengan tangan hampa viral di media sosial.
Peristiwa ini bermula ketika pria 20 tahun itu bersama pacarnya mengendarai motor di putaran Pasar Modern BSD, Jalan Letnan Soetopo, Serpong, Tangerang Selatan, pukul 06.30 WIB. Petugas yang melihat Adi tak memakai helm dan melawan arus kemudian menilangnya. Tak terima ditilang, Adi Saputra emosi dan nekat membanting motor.
Meski pacarnya terus menangis sembari meminta menyudahi amarahnya, Adi tetap saja membanting-banting motor Honda Scoopy B 6395 GLW. Bodi motor yang ringsek tersebut sempat hampir mengenai pacarnya dan polisi yang menilang bernama Bripka Oky. "Sudah, Yang (sayang)... udah... itu motor kesayangan aku," kata wanita itu memelas.
Sedangkan polisi yang menilangnya terlihat tetap tenang. Bripka Oky terlihat tetap menulis surat tilang meski Adi membanting-banting motornya. Beberapa netizen menyebut keduanya sepasang kekasih dan yang dirusak adalah kendaraan milik perempuan tersebut. (yas)
Advertisement