Optimalkan Bidan-Kader Posyandu, Cegah Bumil Terpapar Covid-19
Jumlah ibu hamil (bumil) yang terpapar Covid-19 di Banyuwangi cukup tinggi. Selama tahun 2021 saja, jumlah bumil yang terpapar mencapai ratusan orang. Untuk itu, Pemkab Banyuwangi melakukan optimalisasi peran bidan desa bersama kader Posyandu untuk melakukan pendampingan pada bumil guna mencegah mereka terpapar Covid-19.
Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mengatakan, bahwa harus ada pendampingan sejak awal untuk bumil agar tidak terpapar Covid-19. Karena saat ini Posyandu masih belum bisa dilaksanakan, Pemkab Banyuwangi mengoptimalkan peran bidan dan kader Posyandu.
"Kader posyandu kita minta untuk melakukan pendampingan bagi ibu hamil, begitu juga dengan bidan-bidan Desa," ujarnya.
Ipuk menambahkan, selama ini bumil yang terpapar Covid-19 biasanya baru terdeteksi pada saat melakukan proses kelahiran dengan cara operasi caesar. Sebab sebelum operasi caesar lebih dulu dilakukan test swab PCR bagi bumil tersebut.
"Banyak yang ketahuannya saat ingin melakukan proses kelahiran. Sebelumnya mereka tidak merasa karena OTG (orang tanpa gejala)," tegasnya.
Istri dari Bupati Banyuwangi dua periode sebelumnya, Abdullah Azwar Anas, ini menyebut, bumil yang terpapar Covid-19 membutuhkan perhatian khusus dan juga ruangan khusus. Ruang isolasi untuk bumil, kata Ipuk, terpisah dengan ruang isolasi pasien Covid-19 lainnya. Ketika sudah melahirkan bayinya juga harus diisolasi karena harus mendapatkan penanganan khusus juga.
"Karena dari ibu yang sudah terpapar Covid-19. Mungkin bayinya tidak terpapar, tapi perlu ada penanganan dan pemeriksaan lagi pada bayi tersebut," ungkapnya.
Selain itu, kata Ipuk, untuk penanganan bumil yang terpapar Covid-19 juga diperlukan tenaga kesehatan (nakes) khusus. Satu sisi, Banyuwangi kekurangan tenaga untuk membantu kelahiran bumil yang terpapar Covid-19.
"Yang pasti kita masih kekurangan tenaga untuk bisa membantu kelahiran, terutama dengan cara caesar. Karena banyak nakes kita yang terkonfirmasi," pungkasnya.
Data pada Dinas Kesehatan Banyuwangi di tahun 2021, tercatat hingga 19 Agustus 2021 ini terdapat 211 orang bumil yang terpapar Covid-19. Dari jumlah itu, 13 orang di antaranya meninggal dunia.