Oldani Jawara Etape 12, Lopez Bertahan Kuasai Maglia Rosa
Stefano Oldani (Alpecin-Fenix) memenangkan Giro d’Italia 2022 etape 12, Kamis, 19 Mei 2022. Berangkat dari Parma menuju Genoa sejauh 204 km. Oldani beradu sprint mengalahkan Lorenzo Rota (Intermarché-Wanty-Gobert) dan Gijs Leemreize (Jumbo-Visma).
Kemenangan Oldani ini adalah kemenangan pembalap Italia dalam dua hari berturut-turut. Dan ini merupakan gelar kedua yang diraih oleh tim Alpecin-Fenix di Giro d’Italia 2022.
Saat balapan mencapai kilometer ke-70, ada 24 pembalap melakukan breakaway. Mathieu van der Poel (Alpecin-Fenix), Magnus Cort (EF Education EasyPost), Davide Ballerini (Quick-Step), Bauke Mollema (Trek-Segafredo) dan Lucas Hamilton (BikeExchange) adalah pembalap papan atas yang ikut kelompok ini. Termasuk juga Kelderman, Oldani dan satu lagi pembalap Alpecin-Fenix.
Sedangkan tim Ineos Grenadiers dan UAE Team Emirates tetap berada di peloton untuk memastikan Richard Carapaz dan Joao Almeida aman.
Leemreize, Oldani, dan Rota merupakan tiga pembalap yang melepaskan diri dari kelompok breakaway ketika balapan kurang 55 km. Saat memasuki tanjakan berkategori yang kedua.
Alpecin-Fenix yang berusaha mengirimkan pembalapnya untuk mengejar Oldani terpaksa pupus harapan di tanjakan terakhir.
Mathieu van der Poel tertinggal di tanjakan terakhir yang curam dan Oscar Riesbeek, rekan satu timnya juga tidak mampu mengejar Oldani.
Ada lagi kelompok kedua yang berisi Kelderman, Mollema, Hamilton, dan Santiago Buitrago (Bahrain-Victorious). Mereka berusaha mengejar Oldani, Leemrize, dan Rota yang sudah memimpin 40 detik di depan mereka.
Ketika balapan kurang 10 km, mereka bertiga dominan hingga menuju finis di Genoa.
Lantas mendekati finis kurang satu kilometer, Leemreize melakukan kejutan dengan serangan. Lantas diikuti oleh Oldani dan Rota.
Tetapi saat kurang 200 meter, mereka bertiga saling menunggu siapa yang sprint terlebih dahulu. Akhirnya, Leemreize sprint dan dikejar oleh Oldani. Dan dia berhasil mendapatkan gelar pertamanya di kelas profesional ini.
Para pemburu GC finis bersamaan beberapa menit kemudian. Trek-Segafredo mengontrol penuh etape ini untuk memastikan Juan Pedro Lopez aman dengan maglia rosa-nya hingga start balapan etape 13 hari ini, Jumat, 20 Mei.
Etape 13 ini lagi-lagi makanan empuk untuk para sprinter. Sebelum memasuki etape 14 hari Sabtu, sebuah etape pegunungan yang menuju Torino. Dan hari minggu, etape 15, Giro d’Italia akan finis di puncak Cogne. Dua hari ini bisa mengacak keberadaan klasemen GC.
Hasil juara Giro d’Italia etape 12 (top ten)
1. OLDANI Stefano Alpecin-Fenix 4:26:47
2. ROTA Lorenzo Intermarché - Wanty - Gobert Matériaux 0:00
3. LEEMREIZE Gijs Jumbo-Visma 0:02
4. MOLLEMA Bauke Trek - Segafredo 0:57
5. BUITRAGO Santiago Bahrain - Victorious 0:57
6. KELDERMAN Wilco BORA - hansgrohe 0:57
7. HAMILTON Lucas Team BikeExchange - Jayco 0:57
8. VENDRAME Andrea AG2R Citroën Team 1:44
9. TAARAMÄE Rein Intermarché - Wanty - Gobert Matériaux 1:49
10. EENKHOORN Pascal Jumbo-Visma 2:55
Klasemen general classification setelah 12 dari 21 etape (top ten)
1. LÓPEZ Juan Pedro Trek - Segafredo 51:19:07
2. CARAPAZ Richard INEOS Grenadiers 0:12
3. ALMEIDA João UAE Team Emirates 0:12
4. BARDET Romain Team DSM 0:14
5. HINDLEY Jai BORA - hansgrohe 0:20
6. MARTIN Guillaume Cofidis 0:28
7. LANDA Mikel Bahrain - Victorious 0:29
8. POZZOVIVO Domenico Intermarché - Wanty - Gobert Matériaux 0:54
9. BUCHMANN Emanuel BORA - hansgrohe 1:09
10. BILBAO Pello Bahrain - Victorious 1:22