Oknum Polisi Tembak Pistol di Sidoarjo Diperiksa Propam
Wakapolrestabes Surabaya, AKBP Hartoyo akhirnya angkat bicara terkait kabar seorang polisi yang menembakkan pistol ke udara sebanyak dua kali di Sidoarjo, Selasa, 17 Mei 2022, malam.
Hartoyo mengatakan, pria yang sempat menembakkan pistol ke udara tersebut adalah Bripka AN alias ACA. Saat ini, ia sudah diamankan Propam dan diperiksa oleh internal institusinya.
“Untuk update sampai saat ini yang bersangkutan sudah kita amankan dan sudah kita periksa secara internal Propam kita, sudah proses,” kata Hartoyo, Kamis, 19 Mei 2022.
Propam telah melakukan proses penindakan kepada AN. Selain itu, senjata api (senpi) yang digunakan sudah diamankan. Yang bersangkutan juga terancam sanksi disiplin.
"Terhadap yang bersangkutan, akan dikenai sanksi disiplin yang tegas. Artinya, tidak ada toleransi, kami juga tidak main-main, bahwa perilaku seperti itu tidak patut dilakukan," jelasnya.
Lebih lanjut, menurut Hartoyo, peristiwa penembakan tersebut merupakan kejadian yang insidental dan keadaan darurat. Ketika itu, AN beserta keluarganya dalam kondisi tergesa-gesa.
“Peristiwa itu sebenarnya emergency, yaitu istrinya akan mengeluarkan kendaraan, sehingga tergesa-gesa, kemudian sempat terjadi kesalahpahaman dengan tetangga,” ucapnya.
Meski demikian, lanjut Hartoyo, apa pun alasannya hal tersebut tetap tidak bisa dibenarkan. Pasalnya, sudah ada regulasi yang mengatur perihal operasional senjata api.
"Karena sudah memiliki izin senata api, tapi tidak boleh disalahgunakan. Sudah diatur, hanya boleh digunakan dalam keadaan terpaksa. Untuk melindungi jiwa, harta benda, orang lain, dan pembelaan diri dalam bertugas," ujar dia.
Sebelumnya, viral seorang oknum polisi menembakkan pistol ke udara sebanyak dua kali. Hal tersebut dilakukan di lingkungan perumahan, saat berselisih paham dengan masyarakat sipil.
Beredar video rekaman Camera Closed Circuit Television (CCTV) sebuah rumah memperlihatkan ada sebanyak lima orang pria dan dua perempuan terlihat beradu mulut satu sama lain.
Tak terdengar jelas apa yang mereka katakan dalam perseteruan tersebut. Namun, di tengah-tengah keributan seorang pria yang mengenakan jaket berwarna merah tiba-tiba mengeluarkan senjata api.
Kemudian, pria tersebut langsung menembakkan senata api ke arah udara sebanyak dua kali. Sontak, lelaki lain yang sebelumnya ikut beradu mulut pun terdiam dan perlahan mundur.
“Aku Polrestabes,” kata pria yang mengenakan jaket berwarna merah.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, video tersebut merupakan rekaman CCTV salah satu warga Dusun Tambak Bulak, Desa Tambakrejo, Sidoarjo, yang terekam pada Selasa, 17 Mei 2022, malam.