Nuansa Reog Warnai Hari Anak Nasional di Ponorogo
Hari Anak Nasional (HAN) di Kabupaten Ponorogo penuh dengan suka cita pada Rabu 12 Juni 2024. Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dikelilingi anak-anak dengan asesoris reog sebagai identitas kabupaten ini.
Terlihat Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Susilowati, istrinya, saat memperingati Hari Anak Nasional (HAN) di Gedung Terpadu, Ponorogo. Perwakilan dari peserta didik kelompok bermain (KB) dan taman kanak-kanak (TK) di 21 kecamatan unjuk kebolehan dalam lomba beragam kreativitas.
Bupati Sugiri Sancoko mengungkapkan anak-anak harus menjadi orang hebat di masa depan. Tentu menjadi orang-orang hebat berawal dengan memiliki mimpi yang besar.
“Jangan pernah gentar dalam menggapai cita-cita. Janganlah ragu untuk bermimpi karena mimpimu akan menjadi kenyataan,” ungkap Kang Bupati panggilan akrab Bupati Ponorogo ini.
Kang Bupati bersama Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Susilowati mengucapkan selamat memperingati HAN. Tentu maknanya sebagai bentuk kepedulian seluruh bangsa terhadap perlindungan anak Indonesia agar tumbuh dan berkembang secara optimal.
Pertumbuhan optimal itu terlihat saat peserta lomba dari KB mampu mengucapkan teks Pancasila, menyanyikan lagu daerah, berkreasi dengan bahan sejenis tanah liat (clay) dan permainan estafet air. Sementara itu, peserta didik TK berlomba menyanyi tunggal, senam irama tanpa alat, percakapan anak, mewarnai celemek, dan ketangkasan melempar bola.
Kepala Dinas Pendidikan Ponorogo Nurhadi Hanuri, mengatakan aktivitas lomba itu untuk menguji kreativitas dan memupuk sportivitas. “Tujuan lainnya meningkatkan kompetensi dan memperluas wawasan anak-anak,” ujarnya.
Pada penampilan lain, warga yang hadir juga terpukau penampilan dua kelompok drumband dan grup reog dari tiga TK di Ponorogo.