Nikmatnya Bubur Ayam Premium Bangeddo's Pakai Kuah Soto
Bosan dengan sarapan pagi yang itu-itu saja. Bubur Premium Bangeddo's bisa menjadi salah satu referensi menu sarapan baru bagi masyarakat Sidoarjo. Tak hanya bisa untuk sarapan, bubur ini juga bisa dinikmati siang maupun malam hari karena buka mulai pukul 06.00 WIB hingga 21.00 WIB.
Lokasinya sangat mudah di cari karena masih terletak di tengah Kota Sidoarjo di Jalan Kutuk Barat.
Bubur ini bisa disebut premium karena menawarkan sesuatu yang berbeda dibanding bubur ayam pada umumnya. Sebab, bubur ayam ini disandingkan dengan kuah soto yang hasil merebus ayam.
Selain itu, jika dari penampakan dalam satu piring menu yang ditawarkan ternyata porsinya cukup besar di tambah dengan sejumlah toping seperti cakwe, kacang, irisan ayam, pangsit goreng, setengah potong telur ayam, kerupuk, daun bawang dan seledri menambah rasa yang lebih nikmat.
Tidak hanya itu, ada telur puyuh, satu usus, satu ampela ati, dan ceker stim buatan sendiri.
Perpaduan tersebut ternyata benar-benar menyatu. Kuah soto yang disiram di bubur menambah kelezatan, ditambah ceker stim yang benar-benar harus dicoba karena dagingnya empuk.
"Rasanya memang enak dan pilihan topingnya banyak, jadi lumayan sering beli bubur di sini," ungkap Pratiska Santi.
Sementara itu, Pemilik Bubur Bangeddo's Eddo Adi Wibowo mengaku, baru membuka usaha ini pada 2017. Usaha bubur ini mulai terpikirkan ketika dirinya magang di salah satu hotel di Semarang.
Ketika magang, ia mengaku belajar memasak dari chef profesional. Salah satunya membuat bubur untuk sarapan hotel. "Mulai bagaimana memasak bubur, teksturnya itu seperti apa saya pelajari di sana dan saya terapkan sekarang," ungkapnya.
Terkait bumbu dan toping, ia mengaku semua dimasak sendiri. Kecuali cakwe, sate usus dan sate ampela ati yang ia pesan khusus.
Khusus untuk kuah soto yang disajikan, pria berdarah Padang itu mengaku, hasil dari keisengan untuk mencoba sesuatu yang baru.
"Memang ini saya pertama mencoba buat inovasi ternyata pas saya coba menambah rasa gurih yang pas. Alhamdulillah bisa diterima oleh konsumen," pungkas pria penghobi motor vespa itu.
Dengan sajian yang ditawarkan, Eddo mengaku selalu ludes 200-300 porsi sehari. Apalagi, pagi hari menjadi waktu tersibuk karena pemesanan tidak hanya langsung di warung tapi juga laris melalui online.
Dengan harga dan kualitas makanan bintang lima, tak perlu khawatir karena harga tetap kaki lima. Dengan seporsi bubur ayam spesial Bangeddo's cukup mengeluarkan Rp18 Ribu, sedangkan bubur ayam biasa Rp12 ribu, bubur ayam spesial ceker Rp14 ribu dan bubur ayam spesial puyuh Rp15 ribu.
Advertisement