Nasib Nikita Mirzani Jadi Tahanan Kota
Nikita Mirzani mendekam di Rutan Polres Metro Jakarta Selatan sejak Jumat, 31 Januari 2020. Penahanan tersebut dilakukan usai pihak kepolisian menjemput paksa artis sensasional itu, setelah dua kali mangkir dari panggilan polisi.
Nikita Mirzani tersangkut kasus dugaan penganiayaan terhadap mantan suami sirinya, Dipo Latief. Kasus ini bergulir sejak Juli 2018 silam, tepatnya di pelataran parkir Jalan Benda Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Selama ditahan, wanita berusia 33 tahun ini sempat tak bisa menemui anak-anaknya. Namun, setelah tiga hari dipenjara, Nikira Mirzani akhirnya bisa bernapas lega. Pihak Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan mengabulkan permohonan penangguhan penahanan yang diajukan pihak Nikita Mirzani.
Nah, dengan kebebasannya ini, Nikita Mirzani tak lagi harus memboyong bayinya Arkana Mawardi, anak Nikita Mirzani dengan Dipo Latief, yang berusia 9 bulan itu ikut di ruang tahanan untuk mendapatkan ASI eksklusif.