Ketika Nasi Serpang dan Wedang Kobbhu Masuk Hotel Bintang 4
Kuliner Madura yang biasa dikenal adalah sate dan soto. Namun, Accor Hotel Jawa Timur mencoba mengenalkan kuliner Madura yang berbeda, yakni nasi serpang dan wedang kobbhu dari Bangkalan. Dua menu ini dihadirkan dalam Culinary Journey East Java yang mengangkat tema Madura.
Sekilas diperhatikan, nasi serpang seperti nasi campur pada umumnya. Makanan ini semakin menarik untuk disantap karena dihidangkan dengan menggunakan daun pisang. Lauknya pun bermacam-macam.
"Nasi serpang ini khasnya dihadirkan dengan lauk jeroan, seperti paru, babat, dan usus, serta seafood udang dan cumi kecil yang tidak dihilangkan tintanya. Tintanya memang tidak dilangkan karena khas dari Bangkalannya seperti itu," ujar Sutadi Arry Nugroho, Excekutif Chef Hotel Grand Mercure Surabaya.
Agar tidak berbau amis, cumi-cumi kecil tersebut dimasak khusus dengan menggunakan lemon dan garam.
Selain ciri khas lauk, lanjut Arry, nasi serpang ini juga harus dihadirkan dengan sambal bawang yang menjadi pelengkapnya.
Arry mengungkapkan, tantangannya dalam menyajikan menu khas Bangkalan, Madura ini adalah memasak lauk jeroannya yang harus diperhatikan tingkat kematangannya.
"Jeroan itu kan terkenal alot, jadi masaknya harus lama supaya matang. Memasaknya sekitar tiga sampai empat jam," terangnya.
Untuk bumbunya sendiri, Arry menjelaskan, rempah-rempah khas Jawa Timur yang menjadi pilihannya dalam mengolah masakan.
"Rempah-rempah ini digunakan agar cita rasa nasi Madura yang otentik bisa dirasakan masyarakat luar Madura, khususnya di Jawa Timur," imbuhnya.
Untuk citarasa, ungkap Arry, nasi Madura lebih cenderung terasa gurih dengan rempah yang terasa kuat.
Selain nasi serpang, ada pula wedang kobbhu yang merupakan salah satu minuman segar khas Madura. Kobbhu terbuat dari irisan daging kelapa muda, air kelapa, dan gula merah yang dicampur serai.
"Wedang ini berarama serai yang khas dan memberi sensasi rempah ketika diminum baik hangat maupun dingin," tambahnya.
Sajian menu khas Madura ini bisa anda temukan di 10 jaringan Hotel Accor di Jawa Timur.
Advertisement