Nagita Slavina dan Ayana Jihye Moon Nonton Konser Reuni 2NE1 di Seoul
Agensi YG Entertainment menggelar konser reuni girl group 2NE1, bertajuk Welcome Back setelah hiatus sejak akhir 2016. Konser world tour ini sekaligus sebagai perayaan 15 tahun anniversary debut CL, Sandara Park (Dara), Park Boom, dan Minzy.
Konser perdana Welcome Back digelar 2NE1 di Seoul, Korea Selatan, hari ini, Jumat 4 Oktober 2024. Nagita Slavina dan Ayana Moon termasuk Blackjack, penggemar 2NE1 yang beruntung.
Kedua selebriti itu mendapatkan undangan khusus nonton konser dari YG Entertainment. Mereka beruntung wajahnya masuk ke videotron di venue konser 2NE1. Gigi, sapaan, Nagita Slavina, tampak girang saat menyampaikan wajahnya di layar lebar.
Usai konser, Nagita Slavina dan Ayana Moon beruntung bisa foto bareng idolanya di belakang panggung. Foto bareng itu diunggah aku Instagram masing-masing.
Profil 2NE1
2NE1 dibentuk oleh YG Entertainment pada 2009. Popularitas girl group ini melonjak setelah single debut mereka berjudul Fire pada 2009. Selain Fire, CL, Sandara Park, Park Bom dan Minzy telah menelurkan banyak hits, seperti I Am The Best, Go Away, Lonely, Missing You, Come Back Home, dan Ugly.
Anggota keempat dan termuda, Minzy, resmi keluar dari grup pada 5 April 2016. Akhirnya, pada 25 November 2016, setelah kontrak Park Bom, CL, dan Sandara Park dengan YG Entertainment berakhir, girl group K-Pop ini resmi hiatus. Berita hiatusnya girl group ini ditandai dengan peluncuran lagu terakhir pada 2017 bertajuk Goodbye.
Saat hiatus, masing-masing personel dari girl group ini fokus pada karier solo masing-masing. CL fokus pada karier solonya di Amerika Serikat, sementara Sandara Park sukses dalam karier aktingnya.
Akan tetapi, pada 2022, 2NE1 sudah memberi sinyal mengenai comeback ini, setelah mereka berkumpul kembali dan tampil bersama di Coachella. Selama karier bermusik, 2NE1 telah mempopulerkan 19 hits yang tampil di World Digital Songs Chart, tiga album mereka ada di top ten World Albums chart, dan satu album ada di Billboard 200 chart.