Muzdalifah Bantah Terlibat Kasus Penggelapan Uang Mantan Suami
Mantan istri pedangdut Nassar Sungkar, Muzdalifah terseret kasus penggelepan uang yang dilakukan Khairil Anwar. Khairil Anwar, pria yang pernah menikahi Muzdalifah setelah bercerai dari Nassar saat ini ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penggelapan uang.
Terdengar kabar jika Muzdhalifah ikut dalam kasus penggelapan uang. Menanggapi hal itu, Muzdhalifah pun membantah keterlibatan dirinya dalam kasus tersebut. "Astagfirullah hal adzim. Saya juga lagi bingung, saya juga baru dengar ya," kata Muzdhalifah pada Rabu, 17 Januari 2018 malam.
Muzdhalifah juga enggan berkomentar terlalu banyak perihal kasus yang menimpa mantan suaminya tersebut. Terlebih, pernikahannya dengan Khairil hanya seumur jagung. "Kalau penangkapan itu kan punten, saya tidak mau ikut campur ya. Karena itu kan masalah pribadi. Saya tidak terkait untuk masalah itu. Intinya saya sebentar kan dengan yang bersangkutan," ujar Muzdhalifah.
Tak hanya itu, Muzdalifah juga tidak mau tau mengenai masalah yang sedang dihadapi mantan suaminya tersebut. "Saya tidak bisa menelusuri bagaimana di belakangnya, apa urusannya saya tidak tahu. Alhamdulillah saya ya saya, dia ya dia. Untuk lebih lanjut perihal masalah dia saya tidak tahu," tambahnya.
Ia juga hanya mendoakan sang mantan suami, agar masalah ini cerita terselesaikan dengan baik. Ia pun menegaskan jika dirinya sama sekali tidak terlibat dalam kasus itu. "Hanya Allah yang tahu ya, yang penting saya insya Allah tidak tahu urusan di belakang itu bagaimana," ujar ibu lima anak itu.
Khairil ditangkap oleh Polda Jawa Barat atas dugaan penggelapan uang. Kini, ia sudah berstatus tersangka, dan ditahan atas laporan wanita berinisial H terkait penggelapan uang sebesar 3,5 miliar. Sementara Muzdhlifah dan Khairil menikah pada Mei 2017, hingga akhirnya membatalkan pernikahan mereka diresmikan September 2017. (amm)