Mundur, Truk Muatan Elpiji Lindas Balita di Lamongan
Dio Agus Setiawan, 28 tahun, warga Desa Takeranklating, Kecamatan Tikung, Lamongan, benar-benar syok atas kejadian tak terduga yang dialaminya. Pasalnya, truk bernomor polisi S 9956 J yang dikemudikannya tanpa sengaja melindas Panji Nakhla Bhanu Bratadikara, 3 tahun, anak tetangganya sampai tewas. Padahal antara Dio Agus dan Panji Nakhla sangat akrab.
Informasi diperoleh Ngopibareng.id menyebutkan, sekitar pukul 17.00 WIB, korban hendak menggeser truk bermuatan elpiji untuk masyarakat miskin ke tempat yang lebih aman. Truk dimundurkan pelan-pelan.
Bersamaan itu, dari arah berlawanan (dari arah timur) sang bocah yang menjadi korban berlarian mendekati truk. Kebetulan posisi truk tidak jauh dari rumah orang tua korban. Dio tidak menyangka kalau bocah tersebut mendekati truk.
Ia baru tersadar ketika sedang memundurkan truk merasa salah satu ban belakang samping kiri melindas sesuatu. Dio segera turun, betapa terkejutnya ketika melihat tubuh korban tergeletak dan mengalami luka parah pada bagian kepala dan sudah dalam kondisi tidak bergerak.
Korban tewas seketika di tempat kejadian perkara (TKP). Kejadian ini segera mengundang warga. Dan tidak sedikit yang menjerit histeris. Tetapi warga tidak berani bertindak apa-apa. Hanya menutupi tubuh korban dengan terpal warna biru.
"Baru setelah polisi datang ke TKP untuk melakukan pemeriksaan, dan segera mengevakuasi korban," kata Kapolsek Tikung, Iptu Tulus, Selasa 11 April 2023 malam.
Pengemudi truk terlihat syok, lanjut Iptu Tulus, karena, menurut keterangan warga, antara Dio sang sopir truk dan bocah itu sering bermain bersama.
"Kasusnya kini sedang ditangani Gakkum Satlantas Polres Lamongan," tandasnya.
Advertisement