Mudik Lebaran, Waspadai Titik Rawan Kecelakaan Jawa dan Sumatera
Arus mudik telah terlibat berlangsung, sepekan menjelang Lebaran 2023. Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja Munadi Herlambang mengingatkan sejumlah titik rawan kecelakaan di rute mudik Jawa dan juga Sumatera.
Beberapa titik tersebut antara lain di ruas tol Cipali, arah ke Jawa Tengah, daerah Klaten, di luar tol, juga di Kreteg, Jawa Tengah.
Sedangkan titik rawan kecelakaan di Sumatera, menurut Munadi Herlambang, ada di Lampung.
"Kami melakukan beberapa rekayasa lalu lintas dengan Polda Jateng untuk mengurangi kecelakaan di titik-titik rawan," katanya dilansir dari CNN, Senin, 17 April 2023.
Kecelakaan di Luar Titik Rawan
Munadi juga menyebut kecelakaan lalu lintas juga bisa terjadi di luar titik rawan kecelakaan, dan sebagian besar disebabkan oleh human error. Salah satunya, kecelakaan di i di ruas tol Semarang-Solo Km 487+600, Boyolali, Jawa Tengah, pada Jumat 14 April 2023, dini hari.
Kecelakaan beruntun itu melibatkan delapan kendaraan, yang terdiri dari dua mobil boks bermuatan paket, dua truk trailer pengangkut mobil, satu truk tronton, satu truk tangki dan satu minibus.
Sebanyak delapan orang meninggal dan 13 orang terluka dalam kecelakaan besar di masa arus mudik itu.
"Sebetulnya Boyolali ini bukan tergolong titik yang rawan tetapi memang kemarin terjadi dan pasti sudah ada mitigasi yang kami lakukan di titik tersebut," katanya.